Ekspresi David da Silva setelah mencetak gol ke gawang Barito Putera. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung nampaknya tak main-main dalam menghadapi Persik Kediri dalam lanjutan pekan ke 12 Liga 1 2022/2023. Bermain di Stadion Manahan, Solo pada hari ini, Rabu, 7 Desember 2022.
Persib langsung menurunkan skuad terbaiknya di laga malam hari ini. Pada posisi penjaga gawang, persaingan demi mendapatkan posisi utama kian sengit.
Hanya saja di laga ini, Luis Milla akan mempercayakan sektor penjaga gawamg kepada Teja Paku Alam.
Baca Juga : Hasil Pertandingan Liga 1 Dewa United vs Arema: Singo Edan Gusur Persib dan Persebaya
Berlanjut ke posisi pemain bertahan, Persib kembali menggunakan tiga pemain bertahan. Luis Milla menurunkan Achmad Jufriyanto, Daisuke Sato, dan Nick Kuipers.
Pada sektor tengah, absennya Marc Klok dan Ricky Kambuaya akan digantikan oleh Dedi Kusnandar dan Beckham Abdul Aziz. Ditambah dengan dua sayap lincah, yakni Henhen Herdiana dan Zalnando.
Duo Samba Brasil, Ciro Alves dan David da Silva akan tampil sejak menit awal. Keduanya juga akan didukung dengan peran Beckham Putra yang ditugaskan mengatur alur serangan di belakang keduanya.
Baca Juga : Susunan Pemain Persik vs Persib dalam Laga Liga 1 Malam Ini
Sementara pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves, menurunkan duet striker Joanderson dan M Ridwan untuk menggedor pertahanan Persib.
Dalam susunan pemain inti Persik Kediri, juga ada dua nama eks pemain Persib yang dipercaya Divaldo Alves sejak awal yakni Taufiq dan Agil Munawar.
Selain mereka, juga ada, mantan bek Persib di era pelatih Mario Gomez, M Al Amin Fisabillah di bangku cadangan.
Baca Juga : Link Live Streaming Liga 1 Persik vs Persib yang Akan Tayang di Indosiar Sesaat Lagi
Pertandingan Persik vs Persib di Stadion Manahan, Solo, akan dipimpin wasit Steven Yubel Poli, dan disiarkan langsung Indosiar pada pukul 18.15 WIB.
Selain itu, laga Persik vs Persib, juga akan ditayangkan secara live streaming di platform Vidio, dengan klik tautan ini.
Berikut susunan pemain Persik vs Persib:
PERSIK KEDIRI: Dikri Yusron (kiper); Vava Mario Yagalo, Dany Saputra (kapten), Arthur Felix; Taufiq, Rohit Chand, Agil Munawar, Yusuf Meilana, Renan Silva; Joanderson, M Ridwan.
Cadangan: Faris Aditama, Radiansyah, Fitra Ridwan, Kurniawan Kartika Ajie (kiper), Arsyad Yusgiantoro, Jeam Kelly Sroyer, Rendy Juliansyah, M Al Amin Fisabillah, Arthur Irawan, Krisna Bayu Otto Kartika.
PERSIB BANDUNG: Teja Paku Alam (kiper); Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Daisuke Sato; Abdul Aziz, Beckham Putra, Dedi Kusnandar, Henhen Herdiana, Zalnando; Ciro Alves, David da Silva.
Cadangan: Reky Rahayu (kiper), Victor Igbonefo, Erwin Ramdani, Febri Haryadi, Robi Darwis, Arsan Makarin, Eriyanto, Frets Butuan, Ezra Walian, Kakang Rudianto.**