Luis Milla bersama dua asisten pelatih asing Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Skuad Persib Bandung tetap menggelar latihan usai meraih kemenangan 0-3 atas Persik Kediri pada laga lanjutan Liga 1 2022 yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, Rabu 7 Desember 2022.
Awak tim Persib Bandung memanfaatkan lapangan kecil di sekitaran hotel tempat menginap untuk memulihkan kondisinya pascalaga.
Pelatih Luis Milla memantau langsung jalannya latihan tersebut. Sementara itu pelatih fisik Persib, Carlos Grande Rodriguez menjelaskan bahwa latihan digelar untuk memulihkan kondisi kebugaran Teja Paku Alam dkk.
Baca Juga : Dibantu Teja Paku Alam, Luis Milla Bawa Persib Raih Hasil Clean Sheet Pertama
"Latihan ini dimaksudkan untuk memulihkan kebugaran pemain usai melakoni laga dengan tensi tinggi," demikian pernyataan Carlos Grande Rodriguez dikutip dari laman resmi Persib, Kamis 8 Desember 2022.
Pada latihan tersebut, pemain yang mendapat menit bermain cukup lama melawan Persik hanya mendapatkan porsi latihan ringan.
Sementara pemain yang tidak bermain atau mendapat menit bermain lebih sedikit harus melahap porsi latihan lebih banyak dari tim pelatih.
Di posisi penjaga gawang, I Made Wirawan dkk berlatih lebih awal dari pemain lainnya. Kiper-kiper Persib mendapat porsi latihan cukup tinggi dari pelatih kiper Luizinho Passos.
Baca Juga : Begini Komentar Luis Milla setelah Persib Hantam Persik
Latihan ini sendiri merupakan bagian dari persiapan Persib menghadapi laga lanjuta Liga 1 2022 pekan 13 melawan Persebaya Surabaya di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu 10 Desember 2022.**