Wasit Armyn Dwi Suryathin memimpin laga Bhayangkara FC vs Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga lanjutan Liga 1 2022 pekan 13 yang berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu 10 Desember 2022.
Pertandingan tersebut akan dipimpin oleh wasit Armyn Dwi Suryathin.
Wasit asal Lubuk Linggau Sumatera Utara ini akan dibantu Asisten Wasit 1 Muhammad Akbar Jamaluddin dan Asprianto sebagai Asisten Wasit 2.
Baca Juga : Persib dan Persebaya Punya Masalah yang Sama, Begini Kata Luis Milla
Sementara untuk dua wasit tambahan ditugaskan kepada Shoirudin dan Dalail.
Untuk pengawasa pertandingan dan wasit cadangan dipercayakan kepada Alimudin dan Azwardin Lubis.
Pertandingan Persib vs Persebaya sendiri akan disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 15.00 WIB.
Rekam Jejak Armyn Dwi Suryathin
Berdasarkan data yang didapat REPUBLIKBOBOTOH.COM, wasit Armyn Dwi Suryathin baru satu kali memimpin laga Persib dalam empat tahun terakhir bertugas di kompetisi Liga 1.
Pertandingan Bhayangkara FC vs Persib pada kompetisi Liga 1 2022 adalah perdana bagi Armyn Dwi Suryathin memimpin laga Persib.
Pada kompetisi musim ini, Armyn Dwi Suryathin baru tiga kali diberi kepercayaan untuk memimpin pertandingan.
Yang pertama adalah Bhayangara FC vs Persib pada 24 Juli 2022, dilanjutkan laga Bhayangkara FC vs Persis Solo pada 19 Agustus 2022.
Satu pertandingan lainnya yakni Barito Putera vs Persik Kediri pada 29 September 2022.
Baca Juga : Terhindar dari Tekanan Bobotoh, Persebaya Merasa tak Diuntungkan
Dari tiga pertandingan tersebut, Armyn Dwi Suryathin sudah mengeluarkan 8 kartu kuning dan 2 buah tendangan penalti.
Sementara pada kompetisi musim sebelumnya, Armyn Dwi Suryathin dipercaya memimpin 5 pertandingan dengan total kartu kuning 14 dan 1 kartu merah.**
Pengawas Pertandingan: Alimuddin S.Pd
Wasit: Armyn Dwi Suryathin
Assisten Wasit 1: Muhammad Akbar Jamaluddin
Asisten Wasit 2: Asprianton
Wasit Tambahan 1: Choirudin
Wasit Tambahan 2: Dalail
Wasit Cadangan: Azwardin Lubis