Logo Barito Putera. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Sejumlah nama pelatih lokal maupun asing digadang-gadang jadi kandidat pelatih Barito Putera yang memutuskan mengakhiri kerja sama dengan Rodney Goncalves.
Barito Putera beberapa waktu lalu resmi mengakhiri kontrak Rodney Goncalves, pelatih asal Brasil yang diboyong untuk mengganti pelatih sebelumnya Dejan Antonic yang juga harus mengakhiri kontrak secara prematur.
Setelah Rahmad Darmawan, kini Barito Putera juga dikait-kaitkan dengan beberapa pelatih asing, salah satunya adalah Robert Rene Alberts.
Baca Juga : Bali United Krisis Kemenangan, Begini Kata Privat Mbarga
Pelatih asal Belanda itu, sedang nganggur setelah memutuskan mundur dari posisi pelatih Persib Bandung akibat hasil buruk di tiga laga awal Liga 1 musim ini.
Beberapa akun anonim di media nasional menyebut, Robert Alberts sebagai salah satu kandidat pelatih yang cukup pas untuk Barito Putera.
Robert punya pengalaman cukup panjang melatih klub di Indonesia. Sebelum menangani Persib, Robert sempat menukangi Arema dan PSM Makassar.
Baca Juga : Daftar Pemain yang Absen di Laga Bali United vs Persib
Bahkan di musim pertamanya berkarier di Indonesia, Robert sukses membawa Arema menjadi juara ISL musim 2009-2010.
Robert sendiri memutuskan mundur dari Persib setelah gagal memberikan kemenangan di tiga laga awal yang memicu aksi demo bobotoh.
Sementara itu, posisi pelatih Barito Putera saat ini, untuk sementara ditempati Isnan Ali.**