Logo Persib. (Republik Bobotoh/Adam Husein)
REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Kamis 16 Maret 2023.
Henhen Herdiana diisukan akan hengkang dari Persib. Luis Milla beberkan apa yang terjadi.
Kabar lainnya soal Daisuke Sato yang bingung usai dipanggil Timnas Filipina dan dua pemain Persib absen panjang karena harus terbang ke Korea Selatan.
Berikut rangkuman tiga berita tersebut:
1. Henhen Diisukan Akan Hengkang dari Persib, Luis Milla Jelaskan Situasi Sebenarnya
Full back kanan Persib, Henhen Herdiana sempat menghilang dalam skuad yang bertanding dalam dua laga terakhir di ajang kompetisi Liga 1 2022/2023.
Peran Henhen Herdiana di sisi kanan saat Persib menghadapi Persik Kediri dan Persebaya Surabaya, digantikan oleh Frets Butuan yang selalu tampil sejak menit pertama.
Dalam daftar pemain yang dilibatkan di dua laga terakhir kontra Persebaya Surabaya dan Persik Kediri, tidak ada nama Henhen Herdiana.
2. Diminta Kembali ke Filipina, Daisuke Sato Bingung
Pemain Persib Bandung, Daisuke Sato mendapat panggilan untuk membela Timnas Filipina menghadapi dua pertandingan FIFA Matchday pada akhir bulan Maret 2023.
Hanya saja pemanggilan dari Timnas Filipina tersebut membuat Daisuke Sato galau karena akan berbenturan dengan janjinya ketika gabung Persib.
Sejak gabung bersama Persib, Daisuke Sato mengaku memiliki janji terhadap diri sendiri untuk mempersembahkan gelar bersama Persib. Namun panggilan dari Timnas Filipina cukup mengganggu janjinya, karena Persib saat ini tengah berusaha untuk meraih gelar juara.
3. Terbang ke Korea Selatan, Dua Pemain Persib Absen Panjang
Dua orang pemain Persib Bandung bakal absen panjang karena harus mengikuti pemusatan latihan bersama Indonesia U-20 di Jakarta dan Korea Selatan.
Kakang Rudianto dan Robi Darwis masuk dalam daftar pemain yang dipanggil PSSI untuk persiapan Piala Dunia U-20 2023 yang digelar 15 Mei hingga 11 Juni.
Berdasarkan surat nomor 962/AGB/160/III-2023, pemusatan latihan akan berlangsung di Jakarta, 20 Maret–1 April 2023 dan Korea Selatan, 2–20 April 2023.
Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**