Luis Milla. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Perjuangan Persib Bandung masih terus berlanjut di bulan Ramadan kali ini. Pada bulan Ramadan, kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 memasuki fase krusial dan penentuan juara yang masih melibatkan tim Persib.
Meski bertanding dalam suasana Ramadan, pelatih Persib Bandung, Luis Milla berharap semangat pemainnya tak berubah dengan bulan-bulan sebelumnya. Apalagi motivasi dan semangat itu sangat diperlukan Persib yang saat ini masih memburu poin demi menjaga peluang juara.
Ia juga melanjutkan, situasi ini memang bukan kali pertama bagi mayoritas para pemain Persib. Sehingga itu bukan menjadi kendala berat karena sebelumnya, mayoritas pemain sudah beradaptasi dengan situasi seperti ini.
Baca Juga : Progres Pesat Bhayangkara FC Jadi Perhatian Persib
"Tim harus tetap memiliki gairah bermain dan itu normal karena mereka sudah lama bermain di sini terutama para pemain lokal. Jadi ini tidak akan sulit meski bagi saya sebagai pelatih ketika datang ke sini tentunya harus beradaptasi dengan situasi yang ada," kata pria asal Spanyol itu kepada awak media dalam sesi jumpa pers, Kamis, 23 Maret 2023.
Pelatih berusia 57 tahun itu menambahkan hal terpenting bagi para pemainnya ketika berkompetisi di bulan Ramadan ialah menjaga komunikasi dan menjaga asupan nutrisi. Sehingga hal itu diharapkan menciptakan kenyamanan dan para pemain tetap termotivasi untuk memenangakan pertandingan di 5 laga tersisa.
"Yang terpenting adalah berkomunikasi dengan pemain dan juga dokter tim untuk mendapat formula terbaik dan juga mengutamakan kenyamanan dari situasi ini," tutupnya.
Baca Juga : Luis Milla Beberkan Problem yang Dihadapi Persib
Kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 sendiri dijadwalkan akan selesai pada pertengahan bulan Ramadan ini, kemungkinan pada pekan kedua bulan April 2023.
Persib saat ini menempati peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 dengan mengumpulkan 56 poin, tertinggal 13 poin dari PSM Makassar.
Di pertandingan selanjutnya Persib akan berhadapan dengan Bhayangkara FC di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat 24 Maret 2023, dan disiarkan langsung Indosiar pada pukul 20.30 WIB.**