REPUBLIK BOBOTOH - Persebaya Surabaya dikabarkan bakal menampung penyerang berpengalaman, Ferdinand Alfred Sinaga, yang dilepas Persis Solo setelah kompetisi Liga 1 2022-2023 berakhir.

Ferdinand saat ini berstatus free agent alias tanpa klub setelah kontraknya tidak diperpanjang oleh Persis Solo yang sempat dia bantu jadi jawara Liga 2 musim 2021 sekaligus promosi ke Liga 1.

Agen Ferdinand, Gabriel Budi mengungkapkan, dia terus menjalin komunikasi dengan kliennya dan segala kemungkinan masih bisa terjadi di bursa transfer pemain seperti saat ini.

Baca Juga : Pencetak Gol Terbaik Liga 1 2017 Ini Kabarnya Bakal Jadi Rekrutan Pertama Persib

"Saat ini kan lagi transfer window, semua kemungkinan terbuka," kata Gabriel Budi dikutip dari Bola Nusantara.

"Ferdinan Sinaga dan saya selalu diskusi mana yg terbaik untuk dirinya dan keluarga," ujarnya.

Kabar Ferdinand bakal gabung Persebaya tidak lepas dari kepergian Januar Eka Ramadhan yang membuat Bajul Ijo harus mencari penggantinya.

Baca Juga : Eks Pemain PSG dan AC Milan Rumornya Segera Tiba di Indonesia

Ferdinand yang menjalani karier junior bersama Persib Bandung, namanya mulai dikenal saat membela Persiwa Wamena.

Kapasitasnya sebagai salah satu penyerang lokal terbaik, makin diakui ketika dia turut membantu Persib Bandung juara ISL musim 2014.

Sementara bersama Persis Solo, Ferdinand bermain dalam 27 pertandingan dan mencetak 2 gol plus 1 assist sepanjang Liga 1 musim 2022-2023.**