REPUBLIK BOBOTOH - Perubahan tidak hanya dilakukan Persib Bandung dalam komposisi materi pemain, juga di jajaran staf pelatih.

Persib resmi mendatangka Bayu Eka Sari yang sebelumnya menjadi salah satu staf pelatih di RANS Nusantara FC.

Bayu Eka Sari akan menempati posisi asisten pelatih setelah Persib resmi melepas Budiman Yunus.

Bang BES, sapaan Budi Eka Sari, merupakan sosok yang cukup familiar dengan Luis Milla karena sempat membantu pelatih Spanyol itu, saat menangani Timnas Indonesia.

Baca Juga : Transfer Liga 1: Persik Kediri Coret Tiga Pemain

Budiman Yunus sendiri sebelumnya menjabat sebagai asisten pelatih Persib sejak tahun 2018, saat Maung Bandung ditangani Miljan Radovic.

Eks pemain Persib, Persija Jakarta dan Bandung Raya itu, tetap menjadi asisten pelatih Persib di era Robert Rene Alberts dan Luis Milla pada musim lalu.

Sementara soal peluang mendatangkan kembali pemain baru, Direktur Persib, Teddy Tjahjono mengindikasikan bakal ada wajah baru lagi yang didatangkan Maung Bandung.

Baca Juga : Menpora Dito Ariotedjo tak Sanggup Penuhi Permintaan Bonus Rizky Ridho, Ini Penyebabnya

Apalagi Persib pun berkesempatan memaksimalkan sisa kuota dua pemain asing setelah PT LIB memastikan musim depan, klub diizinkan memakai enam pemain asing dengan skema 5+1.

Sejauh ini, Persib sendiri telah mendatangkan tiga pemain anyar di bursa transfer jelang Liga 1 musim 2023-2024 bergulir.

Ketiga wajah baru di skuad Persib adalah Ryan Kurnia (Persikabo 1973), Edo Febriansah (RANS Nusantara FC) dan Putu Gede Juni Antara (Bhayangkara FC).

Baca Juga : Kapten Muangthong United Dilepas dari Klub, Bobotoh: Wilujeng Sumping

Berikut rekap transfer Persib hingga Sabtu 20 Mei 2023:

MASUK: Ryan Kurnia (Persikabo 1973), Edo Febriansah (RANS Nusantara FC), I Putu Gede Juni Antara (Bhayangkara FC), Bayu Eka Sari (asisten pelatih/RANS Nusantara FC)

Keluar: Bayu Fiqri (PSIS Semarang), I Made Wirawan (pensiun), Mariyo Londok (Barito Putera), Erwin Ramdani (Tanpa Klub), Budiman Yunus (asisten pelatih).**