REPUBLIK BOBOTOH - Kick off perdana Liga 1 2023/2024 masih menyisakan beberapa hari lagi, tetapi pelatih Perisb Luis Milla sudah tidak sabar ingin segera mengarungi kompetisi.

Liga 1 2023/2024 sendiri akan digelar pada Sabtu 1 Juli 2023 dengan mempertemukan Bali United vs PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Sementara Persib, baru akan bertanding keesokan harinya, Ahad 2 Juli 2023 dengan menjamu Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Baca Juga : Manajemen Persib Bicara Persiapan Tim, Flare, Hingga Persib Apps di Sampurasun

"Pertandingan pramusim terakhir. Tidak sabar menunggu debut tim di Liga 1 pada hari Minggu," kata Luis Milla.

"Terus bekerja, Persib," katanya.

Persib sudah memulai persiapannya sejak awal Juni 2023. Selain menggelar latihan, Persib juga sempat melakoni tiga laga uji coba melawan Persib U-21, Bandung United, dan Dewa United.

Persiapan Persib dilanjutkan di Yogyakarta dengan menggelar pemusatan latihan dan ditutup laga uji coba melawan PSS Sleman yang berakhir 1-1.

Baca Juga : Tiket Persib vs Madura United Segera Dijual, Bobotoh Lontarkan Banyak Pertanyaan

Dengan persiapan yang hampir memakan waktu satu bulan, Luis Milla menegaskan Persib siap menghadapi kompetisi.

"Kami siap untuk menghadapi kompetisi," tegasnya.**