Marc Klok (Kris Andieka/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung kembali gagal meraih poin penuh pada pekan ketiga Liga 1 2023/2024.
Menjamu Dewa United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat 14 Juli 2023, Persib hanya mampu bermain imbang 2-2.
Sempat tertinggal 0-2, Persib mampu membalas gol melalui Rachmat Irianto dan tendangan bebas yang sangat indah dari Ezra Walian.
Baca Juga : Selamatkan Persib dari Kekalahan, Begini Kata Ezra Walian
Terkait hasil imbang tersebut, gelandang Persib, Marc Klok mengaku tidak senang. Namun Persib berhasil menghentikan catatan belum terkalahkan Dewa United yang meraih kemenangan dalam dua pertandingan awal.
"Tapi saya bangga dengan penampilan tim, tapi setiap game kita tidak beruntung, kita dapat gol mudah, dari corner dan set piece, ini hati saya sakit," ungkap Marc Klok usai laga dikutip dari Liga 1.
Marc Klok menilai penampilan Persib di laga tersebut sudah sangat baik, tapi Persib gagal dalam urusan mencetak banyak gol.
"Kita harus perbaiki, kita fokus lebih, kalau salah-salah begitu tidak bisa dapat," tegasnya.
Marc Klok juga menegaskan, bermain di kandang sendiri, Persib seharusnya bisa meraih kemenangan karena hal tersebut merupakan target yang diusungnya.
Baca Juga : Reaksi Bobotoh setelah Persib Remis dengan Dewa United
"Akhirnya 2-2 imbang, yang penting tidak kalah. Tapi dengan Persib main di Bandung, kita harus menang setiap pertandigan kandang, di kandang kita.
"Dengan hasil ini saya tidak senang. Fokus ke Makassar, terima kasih untuk bobotoh," pungkas Marc Klok.**