Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Senin 17 Juli 2023.
Pelatih fisik Persib Bandung Ini Carlos Grande Rodriguez mengungkapkan perasaannya usai mundur.
Kabar lainnya terkait pemain absen di laga PSM vs Persib dan pelatih Belanda ini diisukan bakal tukangi Persib.
Berikut rangkuman tiga berita tersebut:
1. Curhatan Haru Carlos Grande Rodriguez Usai Berpisah dengan Persib: Waktunya Telah Tiba...
Setelah Luis Milla dan Manuel Perez Cascallana, kini giliran Carlos Grande Rodriguez yang menumpahkan perasaannya usai memilih mundur dari Persib Bandung.
Pelatih fisik Persib Bandung menyampaikan panjang lebar tentang pengalamannya melatih Persib bersama dua kompatriotnya.
"Para pemain, staf pelatih, dan pendukung yang terhormat, Hari ini, saya berbicara kepada Anda semua dengan emosi campur aduk, saat saya mengungkapkan betapa sulitnya mengucapkan selamat tinggal kepada Anda semua," tulis Carlos Grande Rodriguez.
2. Daftar Pemain Persib yang Absen saat Hadapi PSM Makassar
Persib Bandung jumpa PSM Makassar pada pekan keempat Liga 1 musim 2023-2024 di Stadion BJ Habibie, Kota Parepare, Sabtu 22 Juli 2023.
Pertandingan PSM vs Persib akan disiarkan langsung Indosiar pada pukul 19.00 WIB dan streaming di Vidio dengan cara membeli paket langganan.
Menghadapi PSM, Persib dalam kondisi kurang baik karena faktor hasil tidak memuaskan di tiga laga awal plus mundurnya Luis Milla Aspas dari kursi pelatih kepala.
3. Pelatih Asal Belanda Ini Diisukan Tukangi Persib, Ini Profilnya
Bursa calon pelatih Persib Bandung pengganti Luis Milla yang mundur mulai mencuat. Sejumlah nama disebut-sebut pantas jadi suksesor Luis Milla.
Nama Harry Sinkgraven mendadak muncul di bursa pelatih kepala Persib Bandung. Hal itu seiring dengan mundurnya Luis Milla di kursi kepelatihan tim Persib Bandung yang diikuti dua gerbongnya.
Tak hanya Harry Sinkgraven, terdapat nama lain yang juga turut meramaikan bursa pelatih kepala Persib. Mereka di antaranya Paul Munster, Roberto Carlos Mario Gomez, Stefano Cugurra, dan Simon McMenemy.
Manajemen Persib Bandung memastikan bergerak mencari pelatih untuk menggantikan Luis Milla Aspas yang memutuskan mundur.
Meski belum bisa menyampaikan nama-namanya, tetapi CEO Deputi Persib, Teddy Tjahjono memastikan pihaknya sudah mengantongi sejumlah nama untuk mengisi posisi pelatih kepala.
Saat ini, kata Teddy, nama-nama kandidat calon pelatih Persib sedang di-review oleh manajemen sebelum diputuskan menunjuk salah satu di antaranya.
Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**