REPUBLIK BOBOTOH - Suasana dan spirit baru nampaknya akan dirasakan skuad Persib Bandung dalam latihan yang digelar pada Senin besok, 31 Juli 2023.

Persib akan melakoni latihan perdana di bawah pelatih anyar asal Kroasia, Bojan Hodak, yang sudah datang dan menyapa tim ketika akan bertanding di markas Persik Kediri.

Meski belum terkonfirmasi secara resmi pelatih berusia 52 tahun tersebut akan memulai tugasnya bersama tim pada latihan besok atau belum, yang jelas skuad Persib saat ini tengah termotivasi menyusul kemenangan perdana di Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Juga : Persib Konfirmasi Kedatangan Pemain Asing Anyar

Bojan Hodak yang sebelumnya membesut klub Liga Super Malaysia, Kuala Lumpur City FC, didatangkan Persib setelah kursi pelatih kepala ditinggalkan Luis Milla.

Pelatih kelahiran Zagreb tersebut, selama sekira 10 tahun melatih di Malaysia, terbilang sukses dan memiliki reputasi cukup baik karena hampir selalu mempersembahkan gelar juara di mana pun dia berpijak.

Selain Bojan Hodak, dalam latihan Persib yang digelar Senin besok, juga bakal hadir pemain anyar asal Gabon, Levy Madinda.

Baca Juga : Pemain Asing Anyar Persib Diduga Sudah Tiba, Video IG Stories Jadi Petunjuk

Diberitakan sebelumnya, Levy Madinda telah tiba di Bandung pada Minggu 30 Juli 2023 dan akan dikenalkan kepada rekan-rekannya besok.

Levy Madinda merupakan pemain yang didatangkan Persib dari Johor Darul Takzim (JDT) dengan status pinjaman hingga Desember 2023 mendatang.

Dia diumumkan gabung dengan Persib beberapa jam sebelum pendaftaran pemain putaran pertama Liga 1 2023-2024 ditutup pada Kamis 20 Juli 2023.**