David da Silva. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, tak garansi menempatkan David da Silva dalam daftar susunan pemain (DSP) saat menghadapi PSIS Semarang.
Penyebabnya, David da Silva masih harus dipantau untuk memastikan siap dimainkan atau tidak setelah mengalami masalah pada tendon lututnya.
"Lalu David mengalami masalah di tendon lututnya, yang mana itu tidak serius tapi saya akan memantau kondisi dia dalam latihan," kata Bojan Hodak, Rabu 16 Agustus 2023.
Baca Juga : Jelang Laga Kontra Persib, Pelatih PSIS Dapat Teguran Keras, Ini Penyebabnya
Sekalipun cukup siap dimainkan, Bojan Hodak, pun tak menjamin David da Silva bakal turun sebagai starter atau pemain inti.
"Mungkin dia siap diturunkan tapi belum bisa dipastikan bisa tampil penuh atau tidak. Karena jika dia tidak berlatih, maka dia tidak bisa bermain sepanjang laga," jelasnya.
David da Silva sendiri saat ini tengah disorot performanya karena selalu gagal mencetak gol dalam enam pertandingan terakhir.
Baca Juga : Bojan Hodak tidak Yakin pada Dedi Kusnandar, Ada Apa?
Setelah mencetak satu gol di laga pembuka kontra Madura United lewat penalti dan satu gol di pekan kedua kontra Arema, David da Silva mengalami paceklik di enam laga berikutnya.
Meski begitu, David Silva nampaknya memiliki cukup peluang untuk dilibatkan dalam laga kontra PSIS. Apalagi Persib dipastikan masih belum bisa menurunkan Ciro Alves karena skorsing.
Pertandingan PSIS Semarang vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Minggu malam, 20 Agustus 2023, pukul 19.00 WIB.**