Nick Kuipers. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Pemain bertahan Persib Bandung, Nick Kuipers, beberkan persiapan timnya jelang hadapi derby Jawa Barat di pekan ke-12 Liga 1 2023-2024 kontra Persikabo 1973.
Nick Kuipers mengatakan, tim Persib Bandung sudah menjalankan sejumlah rangkaian persiapan selama beberapa hari ke belakang.
Lewat persiapan tersebut, Nick Kuipers memastikan Persib Bandung jauh lebih siap saat menjamu Persikabo 1973 di laga nanti. Terlebih hal itu didukung dengan kondisi kebugaran teman-temannya yang berada di level terbaik.
Baca Juga : Link Nonton Live Streaming Drawing Piala Dunia U-17 2023 yang Tayang Malam Ini
"Kami sudah melakukan pekerjaan ekstra untuk kembali dalam kondisi fit dan mendapat banyak waktu luang. Kami sebelumnya sudah banyak bertanding dan butuh waktu senggang," kata eks pemain ADO Den Haag tersebut dalam sesi jumpa pers di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung pada Jumat, 15 September 2023.
Selama sepekan terakhir, pria asal Belanda itu menilai Persib jauh lebih matang saat menerapkan taktik di lapangan. Hal itu dikarenakan program latihan yang disiapkan jajaran tim pelatih cukup terpusat dalam mengaplikasikan taktik di lapangan.
"Kami memiliki satu pekan tambahan untuk mematangkan taktikal dan hal lainnya. Jadi saya rasa itu bagus bagi tim dan kami siap untuk bertanding besok," ujar ayah satu anak tersebut.
Baca Juga : Misi Sulit Persikabo di Markas Persib
Di sisi lain kata pemain bernomor punggung 2 itu menambahkan, Persib memiliki modal berharga saat menghadapi laga tersebut.
Ia berharap modal tersebut dapat dimanfaatkan teman-temannya demi memenangkan pertandingan sekaligus memperbaiki posisi di papan klasemen Liga 1.
"Kami akan bermain di kandang dan kami harus menang. Setelah meraih hasil imbang yang cukup bagus (melawan Persija), kami harus kembali meraih kemenangan untuk meningkatkan posisi kami di klasemen," tutup Nick.**