Misi Sulit Persikabo di Markas Persib

Misi Sulit Persikabo di Markas Persib Persikabo 1973. (LIB)

REPUBLIK BOBOTOH - Asisten pelatih Persikabo 1973, Asep Ardiansyah pastikan timnya dalam kondisi yang baik jelang hadapi pertandingan pekan ke-12 Liga 1 2023/2024 kontra Persib Bandung.

Menurut Asep Ardiansyah, sejumlah persiapan sudah ditempuh semua pemain Persikabo 1973 demi mendapatkan hasil terbaik di laga kontra Persib Bandung.

Asep Ardiansyah mengatakan, laga ini diprediksi akan berjalan sulit bagi skuat Persikabo 1973. Pasalnya, Persib memiliki banyak keuntungan dari segala aspek untuk memenangkan Derby Jawa Barat kali ini.

Baca Juga : Selebrasi Beckham di Laga Persija vs Persib Berbuah Hukuman

"Kami tahu besok adalah pertandingan yang sulit karena yang kita hadapi adalah Persib Bandung tim yang besar dan kita main di kandang Persib," kata Asep kepada awak media dalam sesi jumpa pers, Jumat, 15 September 2023 di Graha Persib, Kota Bandung.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Di atas kertas, Asep Ardiansyah mengakui Persib unggul segala-galanya dari Persikabo. Namun begitu, anak asuhnya akan tetap berjuang secara maksimal demi membawa poin saat kembali ke Bogor.

"Secara kualitas individu pun dan tim sangat luar biasa namun harapannya kami dan para pemain bisa tampil maksimal agar bisa mencuri poin di pertandingan ini dari yang di sendiri pemain untuk persiapan." tutut Asep.

Baca Juga : Sejarawan Unpad Siap Gelar FGD untuk Menjawab Keraguan Hari Lahir Persib Bandung

Sebagai informasi, duel Derby Jawa Barat itu akan digelar pada Sabtu, 16 September 2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

Laga ini dipastikan berjalan sangat sengit karena kedua tim sama-sama memerlukan poin di laga tersebut.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini