Bali United akan mendapatkan dukungan dari ribuan suporternya saat hadapi Persib di pekan ke-23 Liga 1 2023-2024. (Baliutd.com)
REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Bali United FC, Stefano Cugurra meyakini, para pemainnya akan tampil penuh motivasi ketika menghadapi Persib Bandung.
Sebab, kabarnya Stadion Kapten I Wayan Dipta yang jadi venue laga Bali United vs Persib, kemungkinan bakal dipenuhi oleh suporter Serdadu Tridatu.
Bali United sendiri tidak memiliki banyak waktu untuk melakukan persiapan menghadapi Persib, karena mereka baru melakoni pertandingan kontra Terengganu FC di ajang AFC Cup 2023-2024.
Baca Juga : David da Silva: Selalu Kami Merasa Kesulitan
"Kita baru datang dari Malaysia, kita punya tiga latihan tim untuk kita fokus persiapan tim dari pemulihan pemain, kita punya latihan taktik, kita punya dua pertandingan terakhir main di Dipta (Stadion Kapten I Wayan Dipta)," kata pelatih yang akrab disapa Teco itu.
Teco optimistis, Bali United bisa menaklukkan Persib dengan bantuan dukungan langsung dari ribuan suporternya yang dikabarkan sudah bersiap berbondong-bondong datang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta.
"Kita main bagus ketika lawan Arema dan kita juga punya lawan bagus dari Filipin (Stallion Laguna FC) dan kita bisa menang bagus 5-2, mudah-mudahan kita bisa mengimbangi lagi, menang lagi," ungkap Teco.
Baca Juga : Bojan Hodak tidak Merasa Tertekan dengan Masa Lalu
"Kita tahu ini pertandingan terakhir di tahun ini dan tutup akhir tahun ini dengan kemenangan karena saya dapat info besok stadion kemungkinan akan penuh dan stadion penuh akan buat pemain lebih bersemangat untuk bisa main bagus," ujarnya.
Laga Bali United vs Persib sendiri akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Senin malam, 18 Desember 2023, pukul 19.00 WIB dan disiarkan langsung Indosiar serta streaming Vidio.**