Kevin Ray Mendoza. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos, mengomentari penampilan penjaga gawang anyar Maung Bandung, Kevin Ray Mendoza yang dalam dua laga terakhir jadi starter.
Menurut Luizinho Passos, Kevin Mendoza menunjukkan kualitasnya sebagai seorang penjaga gawang jempolan meski laga debutnya berakhir pahit karena Persib takluk 0-2 dari Persik Kediri.
Luizinho Passos sendiri belum sempat mendampingi Kevin Mendoza karena dia harus menyelesaikan kursus kepelatihan grade A CBF di negara asalnya Brasil.
Baca Juga : Diminati Klub Makedonia Utara, Segini Harga Pasar Ramadhan Sananta
"Saya menonton Kevin bermain dan saya juga selalu memberikan masukan kepada asisten saya. Kevin adalah kipper yang baik dengan teknik yang sangat bagus, dan bermain sangat baik dengan kaki," kata Luizinho Passos.
Meski memuji kualitas Kevin Mendoza dalam dua kali penampilannya bersama Persib, terutama di laga kontra Bali United, di mana kiper berusia 29 tahun itu, melakukan banyak penyelamatan, Luizinho Passos tetap menilai ada kelemahan yang perlu dibenahi.
Kelemahan tersebut, tidak hanya dia lihat dalam diri Kevin Mendoza, juga pada para penjaga gawang Persib lainnya. Oleh sebab itu, Luizinho Passos mengingatkan kepada para kiper untuk tidak cepat puas.
Baca Juga : Persib Dongkrak Penjualan Tiket Laga Kandang Bali United
"Semua kiper perlu ditingkatkan, penjaga gawang harus selalu bermain bagus, ini posisinya berbeda, perlu fokus, tidak boleh melakukan kesalahan," tegasnya.
Dengan kembalinya Luizinho Passos, Persib tentu berharap kemampuan Kevin Mendoza bisa lebih berkembang lagi. Sebab selama ini, Luizinho Passos dikenal sebagai seorang pelatih penjaga gawang yang cukup andal.**