RBCOM - Persib Bandung kembali hanya mampu meraih satu poin setelah bermain imbang 0-0 dengan PSM Makassar pada pekan empat Liga 1 2024-2025.

Meski kembali gagal meraih kemenangan, namun Kapten Persib Marc Klok, mengaku senang dengan permainan yang ditampilkan tim saat menghadapi PSM dan memastikan tidak berdampak buruk pada moril pemain.

Menurut Marc Klok, permainan Persib lebih baik dibandingkan sebelumnya sehingga menumbuhkan kepercayaan diri dan optimistis hasil lebih optimal bisa diraih di laga selanjutnya kontra PSIS Semarang.

Baca Juga : Terkait Jadwal Pertandingan, Ini Alasan Bojan Hodak Minta PSSI dan LIB Jangan Meniru Eropa

"Tidak ada efek, cuma kita senang dengan cara bermain tadi. Mungkin ini permainan terbaik kita dan mungkin ini memberikan kepercayaan diri juga untuk kita, untuk permainan," kata Marc Klok.

"Kita butuh 3-4 hari sebelum laga berikutnya untuk latihan, perbaiki kekurangan dari hari ini yaitu cetak gol. Tapi secara keseluruhan cukup memberi kita kepercayaan diri, PSM juga belum kalah musim ini."

"Mungkin poin di tandang lawan PSM itu bagus, tapi seperti saya bilang tadi, kami selalu berusaha untuk menang," ujar pemain naturalisasi kelahiran Amsterdam, Belanda itu.

Baca Juga : Persib Ajukan Perubahan Jadwal di Liga 1 tapi Ditolak LIB, Bojan Hodak: Itu Bisa Membuat Kami Mati

Saat melawan PSM, Persib cukup mengendalikan permainan. Walaupun tak satu pun upaya serangan menghasilkan gol, bahkan shoot on target pun nihil, tetapi Persib memiliki beberapa peluang mencetak gol.

Di laga berikutnya, Persib akan melawan PSIS Semarang pada pekan kelima Liga 1 musim 2024-2025 di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu 15 September 2024.***