Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
RBCOM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak akan menerapkan skema baru saat menjamu Persebaya Surabaya, di laga pekan ke-8 Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Jumat 18 Oktober 2024.
Bojan Hodak pun sudah menguji skema baru tersebut dalam gim internal di SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, pada Jumat 11 Oktober 2024 yang lalu.
Rencana perubahan komposisi timnya pada pertandingan melawan Persebaya tak lepas dari absennya Marc Klok.
Baca Juga : Ribuan Siswi Meriahkan MilkLife Soccer Challange Bandung Series 2, Digelar di 2 Stadion
Selain itu, Hodak ingin mencoba taktik dan strategi baru untuk menghadapi tim asal Surabaya tersebut.
"Ini untuk mencoba (komposisi) pemain baru dan juga hal yang baru mengenai cara bermain melawan Persebaya," kata Bojan Hodak seperti diberitakan laman resmi Persib.
Beberapa pemain yang masih menjalani pemulihan menunjukan perkembangan. Gustavo Franca dan David da Silva sudah membaik. Hanya Rezaldi Hehanusssa yang masih diragukan tampil.
Baca Juga : Kabar Terkini soal Cedera Gustavo Franca dan Rezaldi Hehanussa
"Ada beberapa pemain kembali dari cedera, David sudah hampir ada di sana (sembuh), Gustavo juga dan hanya Rezaldi yang belum siap," pungkas pelatih asal Kroasia ini.***