REPUBLIKBOBOTOH - Legenda Persib, Robby Darwis memiliki kesibukan lain disamping sebagai pelatih tim PSKC Cimahi. Saat ini Robby sudah mendikirkan akademi sepakbola yang berlokasi di Cimahi, Jawa Barat bernama Robby Darwis Football Academy.
Akademi yang berlokasi di Pusdikpom Cimahi itu memiliki tujuan untuk membina para bibit-bibit muda pesepabola yang nantinya bisa diorbitkan. Selain itu ada banyak fasilitas yang disiapkan oleh Robby Darwis Football Academy.
"Iya sekarang selain kesibukan dengan PSKC ada kesibukan lain yaitu membuka akademi untuk membina pemain potensial dan juga dari akademi saya semoga bisa mensupply untuk klub-klub lain ke depannya,"
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Jadi akademi ini sudah difasilitasi sama Pusdikpom dan akademi ini juga punya fasilitas full seperti fitness, tempat menginap dan lapangan sudah seratus persen. Pokoknya saya dengan fasiliitas ini yang jarang di Bandung, saya optimis bisa memberi kontribusi yang bagus bagi pemain yang ingin maju dan mencari bibit-bibit untuk klub dan juga tim nasional," ujar Robby kepada wartawan pada Kamis 4 Februari 2021.
Robby mengatakan fasilitas yang disiapkan merupakan langkahnya agar memberikan rasa nyaman kepada para pemain. Sehingga pemain dari luar pulau tidak perlu khawatir untuk mencari tempat tinggal.
Selain itu Robby juga sudah bekerjasama dengan beberapa sekolah di Cimahi. Ia berharap para pemain tidak meninggalkan akademinya dan tetap melanjutkan sekolah.
"Jadi saya membuka akademi ini lebih fokus pada fasilitas dulu, yang nyaman buat siswa kemudian juga operasional dan lapangannya terutama siswa sekarang kan sekolah. Jadi yang dari luar pulau seperti Sumatera atau dari daerah lain dan datang kesini untuk menimba ilmu, kita di akademi ini ya menyalurkan ke sekolah (formal) juga,"
" Jadi kita bekerjasama dengan salah satu sekolah baik itu SMP maupun SMA hingga antar jemputnya juga siap. Jadi tidak asal bikin akademi saja," bebernya.
"Lalu fasilitas lapangan baik itu indoor maupun outdoor juga sudah siap. Sengaja bikin di kompleks Pusdikpom ini juga supaya menjaga mental pemain dan membangun karakternya,"
"Nanti akan ada kedisiplinan dari Pusdikpom sendiri yang mana untuk bisa membangun mental itu bisa kuat atau memahami karakter sebagai pemain bola," ujar eks pemilik nomor 6 itu.
Untuk animo pendaftaran, Robby menilai animonya cukup banyak. Bahkan berawal dari bertanya soal fasilitas, akhirnya bergabung dengan Robby Darwis Football Academy.
"Sejauh ini cukup banyak lah, mereka mungkin yang menanyakan juga banyak. Apakah benar fasilitasnya seperti itu banyak (yang bertanya) karena rata-rata menang gitu untuk minta perbandingan,"
Dalam meningkatkan kemampuan para pemainnya, Robby dibantu beberapa koleganya yang juga mantan pesepakbola.
"Untuk pelatih saya memang mengambil dari mantan Persib, legend Persib lah yang memang bisa membantu saya dan juga loyal,"
"Ya di situ ada Yudi Guntara, Asep (Soemantri), ada Anwar (Sanusi), Cecep (Supriyatna), Dede Iskandar. Banyak lah hampir 10 pelatih yang memang mereka ingin membantu saya bersama akademi ini," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana