REPUBLIKBOBOTOH - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar angkat bicara terkait perekrutan Ezra Walian. Pemain naturalisasi tersebut resmi menjadi bagian dari skuat Persib musim ini dengan durasi kontrak tiga tahun.
Umuh menyambut baik kedatangan Ezra dan menilai bahwa eks pemain PSM Makassar tersebut adalah pemain yang bagus.
"Alhamdulillah, pemain bagus bisa ke sini," kata Umuh kepada wartawan di Askot PSSI Kota Bandung, Jalan Lodaya pada Minggu 14 Maret 2021.
BACA JUGA: Sssttt... Ternyata Ada Yang Mencoba Bajak Teja Paku Alam Dari Persib
Umuh juga menegaskan bahwa perekrutan Ezra merupakan bukti keseriusan PT PBB dalam mendatangkan pemain berkualitas.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Umuh juga meyakini bahwa perekrutan pemain tersebut adalah salah satu cara Persib untuk meraih gelar juara di Piala Menpora 2021. Meskipun hal tersebut bertolak belakang dengan pernyataan pelatih Robert Alberts yang tidak memberikan target apapun kepada anak asuhnya.
"Makanya kan ini memperlihatkan bahwa PT PBB serius, meskipun ini cuma untuk Piala Menpora, tapi kita serius. Bahwa akan memperlihatkan kepada publik, Insya Allah, Persib juara," katanya.
BACA JUGA: Persik Kediri Rekrut Mantan Bek Persib Bandung
Disinggung soal pemain bidikan lainnya, Umuh meminta kepada semua Bobotoh untuk sabar menunggu. Ia menegaskan jika pemain bidikannya sudah sepakat, maka Persib akan segera menginformasikan secepatnya.
"Tunggu saja, nanti pun juga kalau sudah jelas pasti nanti diumumkan. Kalau dia sudah mendekat, pasti nanti diumumkan. Persib itu dengan segala cara, supaya tidak dipermalukan di Piala Menpora," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana