Balas Komen Bobotoh di Medsos, Made: Buat Kita Simpel, Buat Mereka itu Luar Biasa

Balas Komen Bobotoh di Medsos, Made: Buat Kita Simpel, Buat Mereka itu Luar Biasa Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH - I Made Wirawan menjadi salah satu pemain Persib yang aktif bermedia sosial.

Bila kita melihat postingan kiper senior Persib tersebut, Made kerap membagikan moment-momen kesehariannya atau sesuatu hal yang sedang update saat itu.

Seperti halnya saat Persib resmi mendatangkan Ferdinand Sinaga, awal Maret lalu. Made pun turut mengunggah foto bersama Ferdinand saat melakoni laga final ISl 2014 lalu.

BACA JUGA: Abaikan Target di Piala Menpora, Beckham: Yang Penting Main Bola Lagi

Bukan itu saja, saat Persib berulang tahun yang ke-88, 14 Maret lalu, kiper asal Bali ini juga tak ingin ketinggalan untuk mengunggah ucapan selamat ulang tahun.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Hal lainnya, Made kerap membagikan momen bersama keluarga, terutama ketika ia bercengkrama bersama kedua anaknya.

Bagi Made, media sosial juga sebagai sarana untuk berkomunikasi dengan bobotoh. Ia tak sungkan untuk membalas komentar pemain-12 Persib yang membanjiri box komentar Instagramnya.

Menurut Made, menjawab komentar bobotoh bukanlah pekerjaan berat, tapi mempunyai efek yang sangat luar biasa.

BACA JUGA: Kocak, Asisten Pelatih Persib 'Ngumpet' dan Gemetaran Saat Hendak Divaksin

"Kalau saya lagi ada waktu santai, saya pernah beberapa kali bales komen Bobotoh di Sosial media, mungkin buat kita sesuatu hal yang sangat simpel, cuma nulis beberapa kata, tapi buat mereka itu sesuatu luar biasa," ungkap Made belum lama ini.

Karena hal itulah, Made merasa ada kedekatan dengan bobotoh meski hanya sekedar berbalas komentar di media sosial.

"Itu yang membuat saya kalau ada waktu bales komen mereka, itu membuat kita merasa dekat pemain dengan bobotoh," pungkasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini