Ini Penyebab Nama Supardi dan Gian Zola Hilang di Daftar Pemain Persib Yang Bertolak ke Sleman

Ini Penyebab Nama Supardi dan Gian Zola Hilang di Daftar Pemain Persib Yang Bertolak ke Sleman Supardi Nasir merayakan gol Wander Luiz ke gawang Persela Lamongan di Liga 1 2020. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH - Persib Bandung memboyong 23 pemain ke Sleman Jawa Tengah untuk memulai perjuangannya di turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Dalam daftar tersebut, Persib tidak mencantumkan nama Supardi Nasir dan Gian Zola.

Menurut keterangan yang didapat dari laman resmi klub, Supardi saat ini sedang menyelesaikan kursus kepelatihan lisensi B PSSI Diploma hingga awal April.

BACA JUGA: Bonek Bandung Terus Berupaya Menghalau Suporter Persebaya Datang Ke Bandung

"Gian Zola Nasrulloh masih menjalani pemulihan," demikian pernyataan resmi klub.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Zola sebelumnya mengalami cedera akibat terperosok dan mengakibatkan jempol kakinya sobek. Bahkan kakak kandung Beckham Putra Nugraha itu sempat naik meja operasi.

Dalam daftar pemain yang diboyong Persib ke markas PSS Sleman, terdapat nama Farshan Noord.

BACA JUGA: Ogah Kecolongan, Sleman Fans Langsung Ambil Langkah Cepat Antisipasi Datangnya Suporter ke Bandung

Pemain anyar suksesor Omid Nazari ini tetap diboyong meski belum terlibat latihan dengan klub.

Pemain berpaspor Afganistan tersebut saat ini masih menjalani proses karantina di Jakarta dan akan menyusul tim di Sleman beberapa hari ke depan. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini