FT : Sama-Sama Dapat Kartu Merah, Persib Berhasil Melaju ke Semi Final

FT : Sama-Sama Dapat Kartu Merah, Persib Berhasil Melaju ke Semi Final Liga Indonesia Baru

REPUBLIK BOBOTOH - Pertandingan Persib Bandung versus Persebaya Surabaya dalam lanjutan babak 8 besar Piala Menpora telah usai. Duel sengit yang tersaji di Stadion Maguwoharjo pada Minggu 11 April 2021 itu berhasil dimenangkan Persib dengan kedudukan 3-2

Setelah unggul di 3 gol di babak pertama, nampaknya Persib ingin melakukan hal serupa seperti di babak pertama. Sejak menit awal babak kedua, Maung Bandung langsung mengambil langkah menyerang dan berusaha memperbesar kedudukan.

Ujian pertama bagi penjaga gawang pengganti, Ernando Ari terjadi di menit 50 melalui kaki kanan Frets Butuan. Namun sayangnya, sepakan Frets masih menyamping dari gawang Persebaya.

BACA JUGA: Robert Alberts Ungkap Rencana Persib Jika Lolos atau Tersingkir di Piala Menpora 2021

Tampil dengan 10 pemain, Persebaya tampak bermain lebih bertahan dan mengandalkan serangan balik. Sedangkan Persib terus berusaha membongkar pertahanan Rachmat Irianto cs yang sangat rapat.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pada menit 61, gawang Persib bergetar usai Alwi Selamat berhasil melepaskan bola sepakan bebas ke mulut gawang yang dikawal Teja Paku Alam. Arif Satria yang berdiri bebas berhasil menanduk bola ke pojok gawang, skor berubah menjadi 3-1.

Setelah gol Arif Satria terjadi, petaka kembali menghampiri Persib. Wander Luiz yang sempat cekcok dengan Koko Ari harus diganjar kartu merah oleh wasit asal Jogjakarta, Agus Fauzan.

Memasuki menit 65, Persib justru berbalik ditekan oleh anak asuh Aji Santoso. Tampakjuga para pemain Persebaya lebih percaya diri saat Persib bermain dengan 10 pemain.

Persebaya tidak berhenti menekan barisan pertahan Persib dengan serangan-serangan cepatnya. Serangan Persib juga selalu patah disektor tengah karena kesalahan-kesalah mendasar

Persebaya tampaknya sangat berambisi untuk memperkecil kedudukan. Barisan pertahanan Persib harus rela diserang selama tujuh hari tujuh malam, meski kedudukan belum juga berubah.

Tambahan waktu 5 menit, Persebaya berhasil memperkecil kedudukan usai Syaifudin berhasil menandukbola ke gawang Teja Paku Alam. Skor berubah menajadi 3-2.

BACA JUGA: Jadwal Persib Hari Ini: 12.30 Intip Permainan Persebaya Surabaya

Persib Bandung langsung merespon gol yang dicetak oleh Syaifudin. Namun sayangnya usaha Persib tak membuahkan hasil dan kedudukan tak berubah sampai wasit meniup peluit tanda berakhirnya kedudukan. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Dadi M

Piksi

Berita Terkini