Begini Pandangan Pelatih Rahmad Darmawan Soal Format Liga 1 Musim Ini

Begini Pandangan Pelatih Rahmad Darmawan Soal Format Liga 1 Musim Ini Logo Liga 1

REPUBLIK BOBOTOH - PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi dikabarkan akan melaksanakan kompetisi Liga 1 2021 dengan sistem tersentralisasi atau menggunakan sistem bubble.

Terkait itu, Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan turut angkat bicara. Menurutnya, ditengah pandemi Covid-19 saat ini yang paling penting adalah aktivitas sepakbola nasional dapat berjalan.

Karena itu, pelatih yang akrab disapa RD ini tak begitu dengan format kompetisinya, dia meyakini PSSI dan juga LIB mempunyai pertimbangan yang matang.

 “Apapun formatnya tidak masalah dalam kondisi pandemi saat ini. Yang dibutuhkan tetap aktif tapi dalam kemudahan melaksanakan protokol kesehatan Covid-19,” ujar Rahmad Darmawan seperti diberitakan laman resmi Liga Indonesia Baru.

 RD pun melihat dari pelaksanaan Piala Menpora 2021 lalu yang digelar dengan protokol kesehatan yang ketat pelaksanaan turnamen pra musim tersebut berjalan lancar.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Selain pelaksanaan protokol kesehatan yang ketat juga adanya aturan tegas soal larangan suporter hadir ke stadion, tidak berkerumun, dan menggelar nonton bareng dapat dipatuhi selama pelaksanaan turnamen.

RD melihat itu sebagai acuan pada pelaksanaan kompetisi Liga 1 2021 mendatang. Terutama soal mobilitas tim yang apabila digelar secara tersentralisasi, dapat memudahkan tim karena dapat ditempuh dengan perjalanan darat.

Dimana pelaksanaan  protokol kesehatan lebih mudah diawasi secara ketat selama perjalanan menggunakan transportasi darat.

 “Gelaran turnamen piala Menpora bisa jadi acuan bagaimana harus menentukan kompetisi. Bisa dilakukan full kompetisi dengan memakai stadion-stadion yang bisa dijangkau jaraknya dengan perjalanan darat,” tuntasnya. (Kris Andieka)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini