REPUBLIK BOBOTOH - Laga big match pada pekan ke-34 Liga Premier Inggris antara Manchester United menghadapi Liverpool pada Minggu 2 Mei 2021, terancam ditunda karena invasi dan kericuhan yang dilakukan puluhan bahkan ratusan fans Setan Merah.
Sejatinya duel klasik dua rival abadi itu dilaksanakan pada pukul 16.30 waktu lokal Manchester atau pukul 22.30 WIB.
Namun hingga sekira 1,5 jam dari jadwal pertandingan, petugas keamanan belum mampu menghalau fans yang menerobos masuk dan merusak sejumlah fasilitas di dalam stadion.
Dalam live report yang dilakukan stasiun televisi Sky Sports, nampak sejumlah fans MU menguasai beberapa sudut stadion.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sejumlah petugas terlihat kewalahan karena jumlah suporter yang masuk menerobos masuk ke dalam stadion cukup banyak.
Sementara di luar stadion Old Trafford, juga nampak ratusan bahkan ribuan suporter MU bergerumul.
Dikutip dari sejumlah laporan media Inggris seperti Manchester Evening News dan Express, aksi fans MU ini dilakukan sebagai protes kepada pemilik Setan Merah, Malcolm Glazer.
Banyk kebijakan pengusaha asal Amerika Serikat itu yang dibenci oleh fans MU. Salah satunya Glazer dikecam karena ikut menjadi 'arsitek' Liga Super Eropa bersama Florentino Perez (Real Madrid) dan Andrea Agnelli (Juventus).
Express melaporkan dan memprediksi duel MU vs Liverpool berpotensi ditunda
"Pendukung saat ini memprotes atas kebijakan Glazers yang dikecam karena Liga Super Eropa yang gagal (digelar)," tulis Express. (TaufiK)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: M Taufik