Dipanggil Timnas Indonesia, Pemain Muda Terbaik Piala Menpora 2021 Ucap Rasa Syukur

Dipanggil Timnas Indonesia, Pemain Muda Terbaik Piala Menpora 2021 Ucap Rasa Syukur Pratama Arhan. (PSSI.org)

REPUBLIKBOBOTOH - Pemain muda terbaik Piala Menpora 2021, Pratama Arhan Alief Rifai bersyukur bisa dipanggil masuk dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pemain asal PSIS Semarang ini sudah bergabung pada latihan perdana Timnas Indonesia yang digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu 1 Mei 2021 lalu. Arhan mengatakan, tidak mendapat kesulitan berarti terkair proses adaptasinya dengan tim.

Ia juga sangat menikmati mampu melahap semua program latihan yang diberikan oleh tim pelatih.

"Alhamdulillah saya bersyukur bisa dipanggil ke TC timnas senior. Kalau soal TC di bulan puasa, mungkin bedanya hanya latihan di malam hari saja dan adaptasi juga menurut saya seperti biasanya," kata Arhan.

BACA JUGA: Tujuan Di Balik Pencoretan Farshad Noor Oleh Persib


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pemusatan latihan Timnas Indonesia kali ini merupakan persiapan untuk menjalani tiga laga sisa kualifikasi Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Uni Emirat Arab. Lawan yang dihadapi adalah UEA, Vietnam dan Thailand pada Juni nanti.

Selain itu, skuat Garuda juga akan melakoni dua laga uji coba internasional lawan Afghanistan dan Oman pada 25 dan 29 Mei. Semua pertandingan dimainkan di Uni Emirat Arab.

"Yang pasti saya harus kerja keras di TC jika ingin terpilih masuk skuat Garuda. Harapannya semoga TC ini berjalan lancar dan di pertandingan nanti bisa raih kemenangan," tutupnya. (RB)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini