Dilarang Mudik, Zalnando Pilih Menetap di Cimahi Manfaatkan Silaturahmi Lewat Video Call

Dilarang Mudik, Zalnando Pilih Menetap di Cimahi Manfaatkan Silaturahmi Lewat Video Call Pemain Persib Zalnando. (dok REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIK BOBOTOH - Pemerintah melarang masyarakat Indonesia melakukan tradisi mudik tahun ini. Memang membuat kecewa, karena ini mejadi yang kedua kalinya setelah tahun lalu larangan ini diberlakukan.

Memang ini demi kebaikan bersama karena pandemi Covid-19 di Indonesia masih belum terkendali hingga saat ini. Maka mau tidak mau larangan itu harus ditaati.

Seperti dilakukan pemain belakang Persib Bandung, Zalnando. Ia tak berencana mudik di lebaran tahun ini.

Namun, pemain asal Cimahi ini memilih cara lain untuk bisa melepas rindu bersama keluarga saat Idul Fitri tiba.

Untuk sementara ini, Zalnando memilih memanfaatkan teknologi komunikasi yang sudah canggih.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tidak hanya bertegur sapa melalui panggilan telepon, tetapi juga dengan fitur video call secara beramai-ramai.

Menurutnya hal ini cukup untuk menuntaskan rasa rindu dengan sanak saudara di tengah pandemi.

"Saya rencana di Cimahi saja, sama keluarga dekat. Sama keluarga besar bisa video call. Saat ini juga kemajuan teknologi pesat juga, jadi bisa dimanfaatkan," kata Zalnando dikutip dari laman resmi Persib, Sabtu 8 Mei 2021.

Apa yang dilakukannya ini pun sebagai dukungan kepada pemerintah yang sedang menekan penyebaran Covid-19.

"Pemerintah juga sudah melarang mudik, jadi mungkin ini kebaikan untuk semua," tuntas Zalnando. (Kris Andieka)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini