Memilih Tidak Mudik, Supardi: Ini Memang Takdir Allah

Memilih Tidak Mudik, Supardi: Ini Memang Takdir Allah Supardi Nasir - Kris Andieka

REPUBLIK BOBOTOH - Lebaran kali ini kembali terasa berbeda akibat pandemi Covid-19. Hal tersebut menyebabkan pemerintah mengeluarkan aturan agar tidak mudik, guna menekan angka penularan Covid-19.

Pemain bertahan Persib, Supardi Nasir tetap mematuhi aturan pemerintah untuk tidak mudik di hari raya Idul Fitri 2021. Padahal di Lebaran sebelumnya, ia selalu mudik untuk bersilaturahmi dengan keluarga.

"Gak bisa mudik tahun ini memang takdir Allah. Inilah kondisinya yang harus kita jalani," ujar Supardi kepada wartawan belum lama ini.

Pria berusia 38 tahun itu juga hanya bisa menikmati Lebaran dengan berkumpul di orangtua sang istri, di Pekanbaru.

"Agendanya palingan kumpul sama keluarga saja yang di Pekanbaru," tambahnya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Kendati demikian, Supardi tetap berusaha agar kemenangan di hari raya Idulfitri tetap terasa. Salah satunya dengan berkumpul agar Lebaran kali ini tetap bermakna.

"Di rumah mamah, seharian hampir satu hari kita habiskan untuk di rumah mamah. Di rumah orang tua," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Dadi M

Piksi

Berita Terkini