Pengakuan Mengejutkan Saiful Saat Dipercaya Tampil di Piala Menpora 2021

Pengakuan Mengejutkan Saiful Saat Dipercaya Tampil di Piala Menpora 2021 Saiful. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH - Pemain muda Persib Bandung, Saiful akhirnya mendapatkan kesempatan bermain meski dalam ajang turnamen pramusim Piala Menpora 2021. ia diturunkan oleh pelatih Robert Alberts pada matchday 3 babak penyisihan melawan Persirajaya Banda Aceh, 2 April 2021 lalu.

Pada hari pertandingan, Saiful tidak mengetahui apakah ia akan diturunkan atau tidak. Namun namanya memang tercantum dalam daftar susunan pemain Persib kala itu.

"Saat briefing, saya masih belum tahu akan dimainkan, bahkan saat masuk di 20 pemain, cuma memang sempat berharap," kata Saiful dikutip dari laman resmi tim.

Saiful masuk di menit 90 menggantikan Ezra Walian. Saat itu ia sempat dikejutkan oleh gol yang dicetak pemain Persiraja, Assanur Rijal pada menit 91 yang membuat kedudukan menjadi imbang 1-1.

BACA JUGA: Ini Kata PSSI Tentang Video Viral Pria Berjaket Merah yang Viral di Medsos


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Baru di akhir-akhir pertandingan, saya masuk, tapi baru saja saya masuk, kami kemasukan," kata Saiful.

Pengakuan mengejutkan pun dilontarkan pemain muda 18 tahun ini. Ia rupanya sempat gugup saat gawang Persib kebobolan. ""Saya langsung gugup tapi teman-teman yang lain enggak down," akunya.

Beruntung Persib mampu mengakhiri pertandingan dengan kemenangan. Saiful pun turut berperan dalam gol tersebut.

"Akhirnya, saya dapat bola, dengan cepat kasih ke bang Esteban, baru kasih ke Beckham lanjut ke bang Ferdinand. Alhamdulillah debut saya pun, tim menang," ungkapnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini