Dua Pemain Timnas Indonesia Yang Bermain di Luar Negeri Sudah Bergabung

Dua Pemain Timnas Indonesia Yang Bermain di Luar Negeri Sudah Bergabung Egy Maulana Vikri (kiri) mulai berlatih bersama Timnas Indonesia (PSSI.org)

REPUBLIKBOBOTOH - Setelah Ryuji Utomo, dua pemain Timnas Indonesia yang bermain di Luar Negeri, Egy Maulana Vikri (Lechia Gdanks) dan Asnawi mangkualam Bahar (Asnan Greeners FC) sudah bergabung dengan rekan-rekannya di Dubai.

Egy tiba di Uni Emirat Arab (UEA) pada Selasa 18 Mei 2021 waktu setempat. Sementara Asnawi tiba Rabu pagi pukul 06.30 waktu lokal, bersama pelatih fisik Timnas Indonesia, Lee Jae-hong.

Dilaporkan laman resmi PSSI, Egy langsung mengikuti latihan pada pagi harinya. Ia mengatakan kondisinya baik-baik saja meskipun baru tiba semalam sebelum latihan.

“Rasa antusias dan kangen dengan teman-teman lainnya, itu yang menghapus lelah dan jetlag saya,” kata Egy.

BACA JUGA: Eks Pelatih Persib Ngambek Kena PHP Klub Liga 2


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Egy juga mengaku tidak ada kesulitan adaptasi bersama teman-teman lainnya meski baru bergabung.

“Hampir tidak ada, hanya tadi saja saat sentuhan pertama dengan bola, sedikit miss namun tidak masalah,” tegasnya.

Pemusatan latihan ini, guna mempersiapkan tim Garuda menghadapi dua laga uji coba melawan Afghanistan (25/5) dan Oman (29/5). Kemudian, pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022, Indonesia akan melawan Thailand pada 3 Juni, lalu Vietnam 7 Juni, dan terakhir UEA pada 11 Juni 2021. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini