Lama Tak Terdengar, Ini Kabar Terbaru dari Eks Pemain Persib Makan Konate

Lama Tak Terdengar, Ini Kabar Terbaru dari Eks Pemain Persib Makan Konate Makan Konate.

REPUBLIK BOBOTOH - Mantan pemain Persib Bandung, Makan Konate berpeluang menjalani debut internasional bersama tim nasional Mali.

Timnas Mali akan melakoni tiga pertandingan persahabatan pada bulan Juni 2021 nanti, masing-masing menghadapi Aljazair, Kongo dan Tunisia.

Konate dipanggil pelatih timnas Mali, Mohamed Magassouba bersama sederet pemain asal Mali yang merumput di Eropa.

Doucoure Moctar, agen Konate mengatakan, kliennya itu sebenarnya memiliki keinginan bermain untuk timnas Indonesia. Karenanya Konate sempat menolak panggilan timnas Mali pada tahun 2017.

"Sebenarnya Konate sudah dipanggil timnas Mali sejak 2017 tapi dia selalu tolak karena masih harap proses WNI [Warga Negara Indonesia] beres. Tapi, sudah lama tunggu tidak selesai juga apalagi sekarang pandemi," ungkap Doucoure Moctar dikutip dari Goal.com.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Sebagai pemain, Konate tentu harus tetap melangkah maju sampai akhirnya tahun ini dia putuskan terima panggilan timnas Mali. Sebelum ini, fans di Mali sempat marah ke Konate karena tolak panggilan timnas," sambung Moctar.

Konate sempat menjadi idola bobotoh Persib ketika dia berkontribusi membawa Maung Bandung menjadi juara ISL musim 2014 dan Piala Presiden 2015.

Pemain berusia 29 tahun tersebut, mengawali karier sepak bola di Indonesia bersama PSPS Pekanbaru dan juga sempat membela Sriwijaya FC, Arema FC dan Persebaya Surabaya.

"Saya masih ingat saat dia main di PSPS Pekanbaru bagaimana ada bayaran yang tidak lancar tapi Konate punya keyakinan. Kalau saja dia tidak kuat dan sabar, mungkin sudah tinggalkan Indonesia dari lama dan tak akan pernah ke Persib, Arema, atau Persebaya," tandas Moctar mengisahkan suka duka perjalanan karier Konate. (RB)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini