Liga 1 2021 Siap Digulirkan, Ini Harapan Pemain Muda Persib

Liga 1 2021 Siap Digulirkan, Ini Harapan Pemain Muda Persib Saiful. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH - Liga 1 2021 sudah mendapatkan lampu hijau dari pihak kepolisian. Kompetisi kasta tertinggi di Indonesia ini rencananya akan digelar pada Juli mendatang.

Pemain muda Persib, Saiful, berharap perhelatan Liga 1 musim ini bisa berjalan lancar dan bergulir sesuai jadwal yang telah ditentukan.

"Semoga semuanya berjalan lancar, Liga 1 bergulir sesuai jadwal dan tim bisa persiapan maksimal. Saya pribadi akan terus bekerja keras untuk siap tampil," ungkapnya dikutip dari laman resmi klub.

Pemain yang membawa Persib U-16 juara EPA pada Liga 1 2018 ini mengaku optimis menatap Liga 1. Ia bertekad bisa melakoni debutnya bersama Persib di kompetisi nanti.

Saiful sebelumnya sempat mendapatkan menit bermain dari pelatih Robert Alberts di turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Ia tampil kurang lebih 10 menit dan itu akan menjadi modal berharga bagi pria asal Karawang tersebut.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Pastinya beda saat turnamen dan Liga 1, tapi saya tetap percaya diri dengan apa yang sudah diberikan dan diinstruksikan oleh pelatih," kata Saiful. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini