Bos Persib Khawatir Nasib Liga 1, Ini Penyebabnya

Bos Persib Khawatir Nasib Liga 1, Ini Penyebabnya Ilustrasi. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Dengan semakin meningkatnya angka penularan Covid-19 di beberapa daerah membuat beberapa kegiatan mengalami perubahan, salah satunya turnamen Piala Wali Kota Solo.

Sebelumnya, Piala Wali Kota Solo akan digelar pada 20 hingga 26 Juni menjadi 27 Juni hingga 3 Juli 2021 mendatang.

Mundurnya jadwal Piala Wali Kota Solo membuat Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono merasa khawatir dengan nasib dari Liga 1 yang akan bergulir tanggal 10 Juli.

Meski ia belum bisa menakar untung dan rugi dengan mundurnya jadwal Piala Wali Kota Solo, justru ia ingin menanyakan akan masa depan kompetisi Liga 1.

"Ya gak tahu masalahnya kan dengan pandemi ini apakah pertanyaan berikutnya apakah liga jatuh tanggal 10 (Juli), ya untung atau rugi hanya bisa diliat dari situ kita gak tahu juga," ujar Teddy saat dihubungi wartawan pada Rabu, 16 Juni 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baginya, yang terpenting adalah perhelatan Liga 1, bukan turnamen. Maka dari itu dengan semakin meningkatnya angka penularan Covid, ia berharap adanya kejalasan terkait gelaran kompetisi Liga 1.

"Sekarang sih tanggal 10, cuma sama aja kan kaya kemaren Solo kan pandeminya (kasus Covid-19) lagi banyak banget," tuntas Teddy. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini