REPUBLIK BOBOTOH - Kick-off kompetisi Liga 1 musim 2020-2021 kembali diundur karena situasi pandemi Covid-19 di Indonesia yang membuat pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Masyarakat (PPKM) Darurat di Pulau Jawa sampai Bali sejak 3 Juli hingga 20 Juli 2021 mendatang.
Penerapan PPKM Darurat Jawa-Bali membuat sejumlah klub, seperti Persib menangguhkan program latihan sebagai bentuk dukungan terhadap upaya pemerintah menekan angka kasus penyebaran Covid-19.
Keputusan menunda kompetisi hingga pean ketiga bulan Agustus 2021 mendatang dari sebelumnya akhir Juli 2021 disepakati dalam pertemuan yang digelar PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dengan klub-klub secara virtual pada Jumat 2 Juli 2021 lalu.
Sebelumnya PT LIB terpaksa menunda Liga 1 yang seharusnya digelar pada 9 Juli 2021 hingga 23 atau 30 Juli 2021.
"Kami sudah meeting dengan peserta Liga 1 dan mereka berharap kick-off bisa sebulan setelah PPKM Darurat," kata Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno dikutip dari Bola.com, Senin 5 Juli 2021.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Sebab, selama PPKM Darurat, sebagian klub tidak bisa berlatih sehingga hasil diskusinya saat itu, kemungkinan Liga 1 akan kami mulai sekitar 20 Agustus 2021," imbuh Sudjarno.
Sudjarno menjelaskan, waktu kick-off Liga 1 pada 20 Agustus 2021 juga sifatnya masih tentatif, tergantung dengan keadaan, apalagi jika kasus COVID-19 masih tinggi atau PPKM Darurat diperpanjang.
"Kami sambil melihat perkembangan situasi," jelas Sudjarno.**
VIDEO
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik