Menanti Instruksi Robert Albert Kepada Pemain untuk Balik Bandung

Menanti Instruksi Robert Albert Kepada Pemain untuk Balik Bandung Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts (Media Officer Persib)

REPUBLIKBOBOTOH - Persib Bandung berencana akan menggelar latihan usai masa PPKM Darurat selesai dan masa depan kompetisi mendapat kepastian. Pelatih Persib, Robert Albert akan langsung menginstruksikan para pemainnya untuk kembali ke Bandung setelah adanya kepastian bergulirnya Liga.

"Tentunya pemain harus kembali lagi, beberapa dari luar negeri, beberapa melakukan perjalanan dari dalam negeri. Dan seperti yang diketahui, kamu hanya bisa melakukan perjalanan dengan menggunakan pesawat dan harus memenuhi kategori tertentu agar diizinkan untuk bisa bepergian," ujar Robert kepada wartawan pada Kamis, 22 Juli 2021.

Robert mengakui di masa yang sulit ini, ia sangat lebih hati-hati dalam menentukan rencana timnya. Pasalnya, ia khawatir penundaan kembali terjadi yang tentunya sangat merugikan skuatnya.

"Itu tidak mudah karena kami harus membuat rencana baru dan ketika rencana baru itu diterapkan, janji yang diberikan pada kami tidak dipenuhi lagi," tambahnya.

Setelah beberapa kali mengalami penundaan, lanjut Robert, semua orang yang ada di dalam tim cukup menderita. Akan tetapi penderitaan tersebut selalu berusaha diobati para pemainnya dengan keyakinan tinggi bahwa kompetisi akan kembali bergulir.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kami adalah salah satu yang menderita, kami adalah yang terus mencoba optimis ketika masuk ke lapangan. Manajemen pun terus mencoba optimis dan meyakinkan para sponsor," imbuh eks pemain Ajax Amsterdam itu.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini