Indonesia Raih Medali Pertama di Olimpiade Tokyo 2020

Indonesia Raih Medali Pertama di Olimpiade Tokyo 2020 Windy Cantika Aisah. (Twitter Kemenpora RI)

REPUBLIKBOBOTOH - Indonesia berhasil meraih medali pertama di Olimpade Tokyo 2020. Windy Cantika Aisah berhasil mempersembahkan medali perunggu di cabang angkat besik nomor 49 kg, Sabtu 24 Juli 2021.

Lifter muda 19 tahun tersebut berhasil mendapatkan total angkatan 194kg dengan kategori Snatch 84kg, Clean and Jerk 110kg.

"SELAMAT! Medali Pertama Indonesia diraih oleh lifter muda Windy Cantika Aisah yang berhasil memperoleh Medali Perunggu pada cabang olahraga Angkat Besi dengan total angkatan 194kg (Snatch 84kg, Clean and Jerk 110kg)," demikian pernyataan akun resmi Kemenpora.

Sementara itu dilaporkan Liputan6.com, Windy sempat dua kali gagal mengangkat beban di kategori snatch. Windy gagal mengangkat beban di percobaan pertama dengan beban 84kg.

Namun Windy berhasil melakukannya di percobaan kedua dengan total beban yang sama. Di percobaan ketiga, Windy Cantika Aisah gagal mengangkat beban 87kg.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Windy berhasil melibas tiga percobaan dengan jumlah angkatan masing-masing 103, 108, dan 110 di kategori Clean and Jerk.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini