REPUBLIKBOBOTOH - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago mengaku punya tugas berat disaat timnya menunggu kompetisi Liga 1 2021 bergulir.
Pelatih asal Brasil ini tengah menjaga kondisi mental para pemainnya agar tidak terganggu.
Persipura yang saat ini tengah berada di Kota Batu, Jawa Timur terganjal oleh PPKM Level 4. Sehingga para pelatih khawatir kondisi tersebut bisa mengganggu psikoligosi para pemainnya karena tidak bisa beraktivitas di luar.
“Tugas berat, apalagi dengan keterbatasan pandemi untuk mencari hiburan di luar. Tapi, semua pelatih pasti ada kiat-kiat untuk mengatasi masalah tersebut,” terang Jacksen dikutip dari laman resmi Liga 1.
Jacksen menambahkan, sedangkan untuk kondisi fisik, Ricardo Salampessy dkk dalam kondisi yang ideal. Program latihan saat ini berjalan cukup baik sesuai dengan timeline kick off kompetisi Liga 1 2021/2022 yang rencana digelar Agustus mendatang.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
“Kami cuma libur 13 hari, jadi keadaan fisik pemain masih dalam tahap normal,” ujar Jacksen.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana