Persib 'Berkicau' Jaga Semangat Saat PPKM Diperpanjang, Bobotoh: Padahalmah Budalkeun We

Persib 'Berkicau' Jaga Semangat Saat PPKM Diperpanjang, Bobotoh: Padahalmah Budalkeun We Ilustrasi Bobotoh (Kris Andieka/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Pemerintah terus memperpanjang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Semula, PPKM akan berakhir pada 2 Agustus kemarin. Namun kemudian diperpanjang hingga 9 Agustus.

Perpanjangan masa PPKM ini tentunya tak lepas dari sorotan banyak pihak, tak terkecuali Persib Bandung.

Upaya pemerintah dalam menekan penularan Covid-19 tersebut cukup berdampak buruk bagi Persib. Tim kebanggaan bobotoh itu tidak bisa berlatih bersama selama masa PPKM berlaku.

Meski begitu, Persib sepertinya masih berupaya untuk tetap menjaga semangatnya. Hal itu tercermin dari kicauannya, Selasa 3 Agustus 2021 pagi tadi.

"PPKM Level 4 resmi diperpanjang hingga tanggal 9 Agustus 2021. Tetap semangat dan selalu jaga kesehatanmu yah lur. Kita pasti akan bertemu kembali," demikian kalimat yang disampaikan Persib dalam akun twitternya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Kicauan Persib ini pun tak luput dari komentar bobotoh. Bahkan salah seorang bobotoh tampak kesal karena kompetisi hingga kini masih belum bergulir.

"Bubar we atuh, erek naon maen ge henteu lah," tulis akun @moh***ade.

Komentar juga disampaikan bobotoh lainnya. "So kuat, padahalmah budalkeun we," tulis @Fa**i**sa*.

Akun bobotoh bernama @Persib***ss bahkan mengusulkan agar Persib pindah tempat latihan ke pelosok agar tidak terganggu oeh PPKM.

"Usaha keun tempat latihan sib, pindah TC na di pelosok gra ngrah teu rudet ku ppkm," katanya.

Bobotoh lainnya ada juga yang mengaku rindu menyaksikan Persib bertanding.

"Kangen nonton Persib," tulis akun @fa*zi*lfa*id*ii.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini