Rekap Transfer Pemain MU Musim 2021-2022 hingga 10 Agustus

Rekap Transfer Pemain MU Musim 2021-2022 hingga 10 Agustus Ilustrasi Manchester United (MU). (Pixabay)

RBNEWS - Manchester United (MU) hingga Selasa 10 Agustus 2021 waktu setempat baru mendatangkan empat pemain anyar menyambut kompetisi Liga Premier Inggris musim 2021-2022.

Dari empat pemain yang didatangkan, Raphael Varane dan Jadon Sancho yang paling mendapatkan perhatian besar.

Sejak lama MU menginginkan jasa Sancho, winger jebolan Akademi Manchester City yang berkembang pesat di Bundesliga Jerman bersama Borussia Dortmund.

Sementara Varane bisa sangat berguna karena kemampuan dan pengalamannya. Bek timnas Prancis itu berpotensi jadi tandem yang solid untuk Harry Maguire.

Selain Varane dan Sancho, MU mendatangkan dua pemain veteran. Tom Heaton (kiper/35 tahun) yang berstatus free agent dan bek timnas Republik Irlandia, Paul McShane dari klub kasta keempat Liga Inggris, Rochdale.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Jendela transfer pemain Liga Inggris baru akan ditutup pada 31 Agustus 2021 mendatang dan perubahan komposisi pemain di MU masih sangat mungkin terjadi.

Berikut daftar transfer pemain MU hingga 10 Agustus 2021:

Transfer Masuk

Raphael Varane (Bek/Prancis) dari Real Madrid

Jadon Sancho (Winger/Inggris) dari Borussia Dortmund

Tom Heaton (Kiper/Inggris) dari Free Agent

Paul McShane (Bek/Irlandia) dari Rochdale

Transfer Keluar

Sergio Romero (Kiper/Argentina) ke Free Agent

Joel Perreira (Kiper/Portugal) ke Free Agent

Nathan Bishop (Kiper/Inggris) ke Mansfield

Mark Helm (Gelandang/Inggris) ke Burnley

Johan Guadagno (Kiper/Swedia) ke FC Copenhagen

Max Taylor (Bek/Inggris) ke Rochdale

Aliou Traore (Gelandang/Prancis) ke Free Agent

Charlie McCann (Gelandang/Irlandia) ke Glasgow Rangers

Reece Devine (Bek/Inggris) ke St Johnstone (Dipinjamkan)

Tahith Chong (Winger/Belanda) ke Birmingham City (Dipinjamkan)

Will Fish (Bek/Inggris) ke Stockport (Dipinjamkan)

Di'Shon Bernard (Bek/Inggris) ke Hull City (Dipinjamkan)

Facundo Pellistri (Winger/Uruguay) ke Alaves (Dipinjamkan)

Axel Tuanzebe (Bek/Inggris) ke Aston Villa (Dipinjamkan).**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini