Pembukaan Liga 1 2021 Hanya Dihadiri 299 Orang, Termasuk Presiden dan Menteri?

Pembukaan Liga 1 2021 Hanya Dihadiri 299 Orang, Termasuk Presiden dan Menteri? Logo BRI Liga 1 2021/2022.

REPUBLIK BOBOTOH - PT Liga Indonesia Baru (LIB) konsisten dalam menjalankan protokol kesehatan di kompetisi Liga 1 2021.

Hal itu dibuktikan dengan tidak banyaknya orang yang hadir di stadion saat seremoni pembukaan Liga 1 musim ini.

Direktur Operasional LIB, Sudjarno menjelaskan, dengan menerapkan protokol kesehatan, jumlah orang yang ada di dalam stadion termasuk tamu VVIP hanya berjumlah 299 orang.

"Dengan VVIP pun akan tetap dengan 299 orang di dalam stadion dan tentunya tanpa penonton. Kami sedang merancangnya," ungkap Sudjarno dilansir dari laman Antara, Selasa.

Ketika disinggung tentang tamu VVIP yang akan hadir di acara tersebut, Sudjarno belum bisa menyampaikan nama-namanya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun, kata dia, bukan tidak mungkin LIB akan mengundang pejabat seperti menteri atau Presiden dalam acara pembukaan yang digelar 27 Agustus 2021 mendatang.

"Kami menunggu arahan PSSI," kata Sudjarno yang menyebut bahwa LIB akan menggelar pertemuan dengan PSSI pada hari ini, Rabu 18 Agustus.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini