Duh, PT LIB Rahasiakan Laga Pembuka Liga 1, Katanya Takut Dimarahi

Duh, PT LIB Rahasiakan Laga Pembuka Liga 1, Katanya Takut Dimarahi Dirut PT LIB, Akhmad Hadian Lukita. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - PT Liga Indonesia Baru (LIB) enggan membocorkan laga pembuka kompetisi Liga 1 musim 2021-2022 yang mulai digelar pada Jumat 27 Agustus 2021.

Alasannya terasa 'menggelitik', PT LIB takut klub yang ditunjuk melakoni pertandingan pembuka marah. Hal itu diungkapkan oleh Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita.

"Aduh, soalnya klub belum dikasih tau, nanti klubnya marah lagi," kata pria berkacamata yang akrab disapa Luluk itu dikutip dari Bolasport.com, Jumat 20 Agustus 2021.

Luluk mengatakan, pihaknya baru akan mengumumkan dua tim yang akan bertanding di laga pembuka setelah melakukan pembicaraan dengan masing-masing tim yang ditunjuk.

"Nanti kami ketemu klub dulu ya," sambungnya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Mengacu pada jadwal sebelumnya, Persija Jakarta dan PSS Sleman dipilih melakoni pertandingan pembuka pada 9 Juli 2021. Tapi rencana itu urung terealisasi setelah kompetisi ditunda.

Sebelumnya PT LIB menyampaikan, akan mengumumkan jadwal kompetisi setelah digelar manager meeting pada Jumat sore, 20 Agustus 2021.

"Hari ini manager meeting, rencana jam 4 sore, ini kami bikinnya tatap muka lagi diatur," ucap Akhmad Hadian Lukita.

"Kan lagi PPKM, tempatnya terbatas, tidak boleh lebih dari sekian. Sekalian kami rilis jadwal, laga pembuka, venue, dan semuanya," tuntasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini