Jadwal Siaran Langsung Pra Piala Dunia 2022 Zona Eropa, 7-9 September 2021

Jadwal Siaran Langsung Pra Piala Dunia 2022 Zona Eropa, 7-9 September 2021 Ilustrasi siaran langsung bola kualifikasi Piala Dunia 2022.

RBNEWS - Persaingan memperebutkan tiket lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 zona Eropa berlanjut tengah pekan ini.

Juara Eropa, Italia memerlukan kemenangan ketika meladeni Lithuania untuk mengurangi tekanan setelah di dua laga sebelumnya hanya mampu meraih hasil imbang lawan Bulgaria dan Swiss.

Di atas kertas, Gli Azzurri yang tak terkalahkan sejak Oktober 2018, pastinya lebih diunggulkan bisa mengalahkan Lithunia yang diprediksi bakal lebih fokus membangun pertahanan berlapis.

Sementara Prancis yang juga hanya meraih hasil imbang di dua laga sebelumnya akan menghadapi Finlandia. Les Bleus disorot seusai bermain imbang 1-1 dengan Bosnia dan Ukraina.

Pertandingan menarik akan tersaji di Grup G dan I. Belanda jumpa dengan pimpinan klasemen sementara Grup G, Turki di Johan Cruyff Arena, Amsterdam. Pada pertemuan pertama, Belanda dihajar Turki dengan skor 2-4.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sedangkan di Grup I, Inggris yang sejauh ini mencatat 100 persen kemenangan dari lima laga tandang ke markas Polandia, pesaing terdekat mereka.

Seluruh pertandingan Pra Piala Dunia 2022 zona Eropa bisa ditonton secara langsung melalui platform tv berlangganan, Mola TV.

Berikut jadwal Pra Piala Dunia 2022 zona Eropa, 7-9 September 2021 (Kick off berdasarkan WIB):

Selasa, 7 September 2021

23.00 WIB Azerbaijan vs Portugal

Rabu, 8 September 2021

01.45 WIB Irlandia vs Serbia

01.45 WIB Bosnia vs Kazakhstan

01.45 WIB Prancis vs Finlandia

01.45 WIB Kep Faroe vs Moldova

01.45 WIB Denmark vs Israel

01.45 WIB Austria vs Skotlandia

01.45 WIB Montenegro vs Latvia

01.45 WIB Norwegia vs Gibraltar

01.45 WIB Belanda vs Turki

01.45 WIB Russia vs Malta

01.45 WIB Slovakia vs Siprus

01.45 WIB Kroasia vs Slovenia

23.00 WIB Armenia vs Liechtenstein

Kamis, 9 September 2021

01.45 WIB Kosovo vs Spanyol

01.45 WIB Yunani vs Swedia

01.45 WIB Irlandia vs Swiss

01.45 WIB Italia vs Lithuania

01.45 WIB Belarus vs Belgia

01.45 WIB Wales vs Estonia

01.45 WIB Hungaria vs Andorra

01.45 WIB Albania vs San Marino

01.45 WIB Polandia vs Inggris

01.45 WIB Makedonia Utara vs Rumania

01.45 WIB Islandia vs Jerman.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini