Robert Alberts Bicara Target Persib di Putaran Pertama

Robert Alberts Bicara Target Persib di Putaran Pertama Pemain Persib Geoffrey Castillion dan Mohammed Rashid di laga Persib vs Persita. (Media Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Kemenangan dua gim beruntun yang didapat, membuat pelatih Persib, Robert Alberts optimis target timnya di paruh musim bisa tercapai. Ia mengungkapkan target timnya di putaran pertama Liga 1 2021/2022 tetap sama dengan target di akhir musim, yakni berada di puncak kelasemen.

"Sama seperti target di akhir musim, kami ingin berada di atas setiap saat," ujar eks patih Hittarps IK itu pada Selasa, 14 September 2021.

Menghadapi Bali United di pekan selanjutnya, Robert menyoroti torehan yang didapat tim rival. Pasalnya tim Serdadu Tridatu memiliki torehan yang sama dengan mengemas 6 poin dari dua pertandingan.

Namun dengan torehan yang didapat Bali United, dinilai Robert membuat anak asuhnya semakin termotivasi untuk tetap menjadi yang terbaik di musim ini.

"Saat ini kami dan Bali mendapat enam poin dan target kami di setiap laga adalah meraih tiga poin, yang mana sebenarnya itu tidak mungkin, tidak ada tim yang bisa melakukan itu. Memang ada tim yang di satu musim liga tidak terkalahkan, tiga tim yang pernah saya latih menjadi juara tanpa terkalahkan,"


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Tapi kamu tidak bisa menang di setiap pertandingan, tidak ada yang bisa melakukan itu sekalipun dihuni pemain-pemain terbaik di dunia dalam tim tersebut," tambah Robert.

Meski sulit, Robert melihat ada modal baik ketika timnya selalu optimis untuk meraih poin penuh di setiap pertandingan. Dengan demikian ia berharap keyakinan tersebut bisa membentuk mental pemainnya untuk lebih kuat dalam berburu gelar di musim ini.

"Tapi jika sebuah tim datang ke lapangan dengan keyakinan bisa meraih kemenangan di tiap laga, kami bisa melangkah jauh. Jadi mari lanjutkan mental dan sikap seperti itu untuk putaran pertama," tuntasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini