Striker Bhayangkara FC Abaikan Kondisi Persib yang Pincang

Striker Bhayangkara FC Abaikan Kondisi Persib yang Pincang Selebrasi gol para pemain Bhayangkara Solo FC. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Sejumlah pemain Persib dipastikan absen dalam duel laga kontra Bhayangkara FC yang akan digelar di Stadion Moch. Soebroto, Magelang pada Sabtu, 16 Oktober 2021.

Para pemain Persib tersebut terpaksa absen lantaran akumulasi kartu dan panggilan Timnas U-23 Indonesia.

Dari nama-nama yang dipastikan absen tersebut, terdapat 4 pemain yang selalu mendapatkan peran selama seri pertama. Mereka ialah Bayu M. Fiqri, Beckham Putra, Ardi Idrus, dan Marc Klok.

Aqil, Beckham, dan Bayu terpaksa absen lantaran panggilan Timnas U-23 besutan Shin Tae-Yong. Sedangkan Klok dan Ardi tak akan tampil karena sudah mengemas 3 kartu kuning dan harus menjalani sanksi satu kali larangan bermain.

Selain kelima pemain tersebut, Persib juga tidak bisa melibatkan kiper senior, I Made Wirawan yang pemulihan cedera dan masih tanda tanyanya Victor Igbonefo karena harus menjalani masa karantina setelah melakoni pertandingan bersama timnas Indonesia di Thailand.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pemain depan Bhayangkara FC, Dendi Sulistyawan sudah mengetahui, Persib Bandung berada dalam kondisi yang kurang baik.

Meski menguntungkan, Dendi ogah menganggap enteng Maung Bandung, mengingat ada banyak pemain yang berkualitas

"Yang mungkin untuk kita, Persib adalah tim bagus juga, jadi dengan absennya Klok dan Beckham ada pemain lain yang bagus juga. Jadi kita gak bisa meremehkan dengan beberapa pemain yang absen," kata pemain berusia 25 tahun tersebut kepada wartawan dalam sesi jumpa pers, Jumat, 15 Oktober 2021.

Pria kelahiran Lamongan itu juga menjelaskan timnya tak akan terlalu memikirkan tim Persib yang tengah kurang stabil. Terlebih membenahi tim sendiri demi mengamankan posisi puncak menjadi langkah yang paling baik, dibanding memikirkan rivalnya.

"Kita harus fokus karena pertandingan besok, saya pikir akan berlangsung cukup sulit. Tapi kita fokus untuk bisa mendapatkan kemenangan," tuntasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini