REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts beberkan kondisi dua pemainnya, Supardi Nasir dan Victor Igbonefo yang kurang fit di pekan sebelumnya.
Menurutnya kedua pemain tersebut sudah menunjukkan progres yang baik dan sudah bisa kembali berlatih.
Sebelumnya Persib terpaksa tak bisa menurunkan kedua pemain tersebut dalam partai versus Bhayangkara FC.
Pasalnya kedua pemain tersebut mengalami masalah kebugaran, sehingga Robert tak ingin memaksakan untuk keduanya turun dalam duel tersebut.
Untuk Victor Igbonefo, Robert menjelaskan bahwa kebugarannya sudah kemabali normal usai membela Timnas Indonesia di Thailand.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Namun Robert masih mempertimbangkan kemungkinan memainkan Victor Igbonefo dalam duel kontra PS Sleman, mengingat eks pemain Pelita Jaya itu sudah mengemas 2 kartu kuning, yang artiya terancam mendapatkan akumulasi kartu.
"Victor ok. Dia sudah kembali bugar dan menantikan laga selanjutnya. Victor sudah dapat 2 kartu kuning dan Jupe 1, tapi Victor juga bisa kembali ke timnas lagi jadi kami harus berhati-hati dalam memainkan setiap pemain," kata pelatih asal Belanda itu pada Selasa, 19 Oktober 2021.
"Saya tidak bisa lagi membuat seorang pemain absen karena akumulasi kartu kuning karena itu akan membuat tim harus melakukan pergantian lagi, ini semua adalah detil dalam sebuah game dan di situ juga ada pendekatan taktik," ujarnya menambahkan.
Ia juga mengatakan kondisi Supardi sudah membaik setelah mebdapatkan cedera di sesi latihan terkahir kontra Bhayangkara FC. Rencananya pada hari ini, Supardi akan bergabung dengan teman-temannya untuk melakukan sesi latihan.
"Supardi akan berlatih hari ini. Ada perkembangan dari kondisinya," tuntasnya.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik