Cerita Robert Pilih 'Merem' ketika Wander Luiz Eksekusi Penalti

Cerita Robert Pilih 'Merem' ketika Wander Luiz Eksekusi Penalti Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Wander Luiz mencetak dua gol dalam kemenangan 4-2 Persib Bandung atas PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo, Jumat malam 22 Oktober 2021.

Wander Luiz mencetak gol pertamanya musim ini lewat eksekusi tendangan penalti di menit 55 untuk memecah kebuntuan yang dialami di tujuh laga sebelumnya dan melengkapinya lewat gol pada menit 82 melalui sundulan.

Yang menarik adalah cerita di balik tendangan penalti Luiz adalah sikap Robert Alberts yang mengaku memilih tidak melihat anak asuhnya itu menendang bola dari titik penalti.

Robert mengaku memilih tidak melihat Luiz menendang penalti karena setiap melihatnya mengeksekusi penalti, justru striker Brasil sering gagal.

"Itu karena Luiz dan saya punya kesepakatan, dalam sesi latihan saya melihat Luiz beberapa kali gagal mengeksekusi penalti," kata Robert dalam konferensi pers pascapertandingan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Namun ketika saya tidak melihatnya, justru dia berhasil mencetak gol."

"Jadi saya berjanji jika dia maju sebagai eksekutor penalti maka saya tidak akan melihatnya dan itu adalah janji saya kepadanya," ungkap Robert.

Soal gol kedua Wander Luiz, Robert juga memuji pilihan Marc Klok menempatkan bola saat mengeksekusi tendangan bebas di sisi kiri pertahanan PSS.

"Saya rasa itu adalah tendangan bebas yang sangat bagus. Diawali dengan umpan yang sangat bagus dan juga timing dari Luiz tidak kalah bagusnya," kata Marc Klok.

"Luiz memang striker yang bagus tapi ketika striker lama tidak mencetak gol maka kepercayaan dirinya akan hilang, itu normal dan terjadi pada siapa pun striker di dunia."

"Dan ketika dia sudah mulai mencetak gol dan mendapatkan lagi kepercayaan dirinya lagi, ritmenya akan kembali pula. Jangan lupakan juga Luiz adalah top skorer musim lalu ketika liga dimulai," tuntasnya.

Di pertandingan berikutnya, Persib akan menghadapi PSIS Semarang di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa 26 Oktober 2021.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini