Absen Panjang Usai Naik Meja Operasi, PS Sleman Kehilangan Kiper Utamanya

Absen Panjang Usai Naik Meja Operasi, PS Sleman Kehilangan Kiper Utamanya Ega Rizky. (PSSleman.id)

REPUBLIK BOBOTOH - PS Sleman harus kehilangan kiper utamanya, Ega Rizky karena harus menjalani masa pemulihan pascaoperasi.

Menurut pelatih Dejan Antonic, Ega mengalami masalah pada tangannya sehingga harus naik meja operasi di Jakarta.

Ega dipastikan absen panjang setelahnya. Kiper 29 tahun tersebut diperkirakan harus menepi selama 4 hingga 5 bulan ke depan.

"Ega Rizky baru selesai operasi di Jakarta, kita doakan semuanya lancar. Pasti kami semua rindu. Ega akan istirahat tiga atau empat bulan semoga segera sembuh," harap Dejan dikutip dari Bola.com.

Sementara itu Dokter tim PS Sleman, Amin menjelaskan, proses operasi Ega Rizky berjalan lancar. Kondisi Ega sat ini sudah membaik dan sehat.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Saat ini kita istirahatkan total karena sambil menunggu proses penyambungan sempurna tulang scaphoid yang berada di pergelangan tangan kurang membutuhkan waktu setengan hingga dua bulan," ujar Amin.

Setelah tersambung sempurna, kata Amin, barulah Ega menjalani program fisioterapi dengan latihan penguatan untuk lebih menguatkan tulang yang baru saja tersambung.

"Fase ini membutuhkan waktu tambahan sekitar satu hingga dua bulan. Artinya Ega Rizky istirahat total kurang lebih empat hingga lima bulan dari kegiatan tim PS Sleman," imbuh Amin dikutip dari Instagram PS Sleman.

Bersama PS Sleman musim ini, Ega Rizky mendapat 6 kali kesempatan untuk mengawal mistar gawang.

Ega menorehkan satu kali nirbobol melawan Persik dan kemasukan 9 gol dari 6 pertandingan tersebut.

Pasca absennya Ega, Dejan Antonic mempercayakan gawang PS Sleman kepada Miswar Saputra.

Sama seperti Ega, Miswar sudah kemasukan 9 gol dalam 4 pertandingan yang dilakoninya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini