PIALA AFF 2020: Dihiasi 6 Gol, Indonesia Benamkan Kamboja

PIALA AFF 2020: Dihiasi 6 Gol, Indonesia Benamkan Kamboja Timnas Indonesia. (PSSI.org)

REPUBLIK BOBOTOH - Timnas Indonesia berhasil unggul atas Kamboja dalam pertandingan penyisihan Grup B Piala AFF 2020 di Singapura. Duel yang digelar di Stadion Bishan pada Kamis, 9 Desember 2021 itu, berakhir dengan kedudukan 4-2

Sejak babak pertama, tim besutan Shin Tae-yong itu memang lebih agresif dibandingkan Kamboja yang dibesut Keisuke Honda. Bahkan di menit awal, tim Merah Putih langsung membuat kejutan dan mengubah kedudukan.

Pada menit 4, jala Kamboja yang dikawal Kimhuy Hul harus bergetar setelah Rahmat Irianto berhasil menanduka bola kiriman umpan sepak pojok Evan Dimas. Bola tandukan pemain Persebaya itu sukses mengubah papan skor menjadi 1-0.

Tak berselang lama pada menit 17, giliran Evan Dimas yang menunjukan kapasitasnya sebagai gelandang produktif. Bola umpan dari Pratama Arhan berhasil dimaksimalkan Evan Dimas melalui sepakan terukurnya, skor bertambah menjadi 2-0.

Belum puas dengan keunggulan margin dua gol, Timnas Indonesia kembali mengubah papan skor melalui Rahmat Irianto pada menit 33. Skema gol ketiga ini sangat persis dengan gol pertama yang juga dicetak melalui bola sundulan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tertinggal 3 gol, Kamboja tak tinggal diam, secara perlahan Kamboja membangun serangan dengan menerapkan skema bola dari kaki ke kaki. Skema tersebut sebenarnya cukup efektif dan berhasil membongkar pertahan tim Merah Putih.

Pada menit 37, Kamboja berhasil mempersempit keunggulan Indonesia melalui bola sundulan Safy Yue setelah menerima umpan dari Keo Sokpheng dari sektor kanan. Skor berubah menjadi 3-1 sekaligus bertahan hingga wasit asal Oman, Abdul Baki meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.

Memasuki babak kedua, gairah Ezra Walian cs dalam mencetak gol tidak menurun. Demi kembali menciptakan peluang, tim Merah Putih menerapkan permainan terbuka dan mengandalkan eksplosivitas sektor sayap.

Akhirnya pada menit 54, penjaga gawang Kamboja harus Kimhuy Hul kembali memungut bola dari gawangnya untuk ke empat kali setelah Ramai Melvin Rumakiek berhasil mengubah kedudukan. Bermula dari kolektivitas yang dipadukan dengan kecepatan, Melvin yang mendapat ruang tembak di dalam kotak penalti langsung melepaskan bola ke pojok gawang Kamboja, skor berubah menjadi 4-1.

Pertandingan semakin menarik ketika Kamboja kembali berhasil membobol gawang yang dikawal Syahrul Fadillah pada menit 60. Kali ini giliran pemain Svay Rieng, Prak Mony Udom yang berhasil memanfaatkan sepakan bebas untuk menjadi gol, skor berubah menjadi 4-2.

Setelah mencetak gol, Kamboja terus menunjukan kerja kerasnya dalam menambah keunggulan. Menariknya, Indonesia juga berusaha menambah keunggulan, sehingga membuat pertandingan semakin menarik dengan jual beli serangan.

Masuk menit 80, Indonesia justru tertekan dan sulit lepas dari kepungan Lim Pisoth cs. Bahkan tim Kamboja terus berkembang dan semakin percaya diri dalam melancarkan serangan.

Sayangnya usaha Kamboja tak kunjung membuahkan hasil. Hingga akhirnya skor 4-2 berakhir hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Berkat kemenangan ini, Indonesia berada di posisi kedua dengan mengumpulkan 3 poin unggul produktivitas gol dari Vietnam.

Sementara Malaysia yang menggasak Laos 4-0 sebelum duel Indonesia vs Kamboja, memimpin Grup B dengan 6 poin dari 2 pertandingan.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini