Sudah Masuk Senja Karier, Made Optimistis Masih Bisa Berprestasi Bareng Persib

Sudah Masuk Senja Karier, Made Optimistis Masih Bisa Berprestasi Bareng Persib Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan. (Twitter/@persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Penjaga gawang Persib, I Made Wirawan sudah bergabung dalam sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, pada Selasa, 21 Desember 2021.

Akan tetapi ia masih merasa kesulitan dalam beradaptasi di sesi latihan bersama perdananya pascaoperasi.

Tak hanya rasa sulit, Made menceritakan bahwa absen berlatih bersama selama beberapa bulan cukup memberikan dampak terhadap psikologisnya.

Bahkan terlalu seringnya menghabiskan waktu di pusat kebugaran, Made dinilai banyak orang sudah memiliki rumah kedua.

Namun rasa jenuh tersebut bisa sedikit teratasi karena ada target yang dipasang Made untuk kembali berlatih.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sayangnya cobaan tak berhenti di situ, target tersebut terpaksa disesuaikan kembali karena kondisi kebugarannnya yang belum stabil.

"Motivasinya yang pertama ya ingin cepat balik gimana caranya saat tim kembali ke Bandung, saya harus sudah bisa. Target saya kemarin itu, sebelumnya punya target pengin seri ketiga ikut berangkat, kayanya gak bisa," ujar Made kepada awak media pada Kamis, 23 Desember 2021.

"Terus selesai itu, saya berubah target setelah Persib dateng, pemain datang dari Jawa Tengah, ya saya harus bisa gabung," kata Made.

Selain rasa rindu untuk kembali bertemu rekan-rekannya, Made juga punya motivasi lain untuk bisa segera bergabung dengan tim. Motivasi tersebut ialah ingin kembali berkontribusi, sekaligus membawa timnya meraih gelar juara di musim ini.

Made pada 1 Desember lalu, genap berusia 40 tahun dan meski usianya terbilang sudah masuk senja karier, tetapi dia optimistis masih bisa meraih prestasi tinggi bersama Persib.

"Pasti ingin berbuat sesuatu, ingin masih bisa pengin main lagi, bisa meraih prestasi lagi sama Persib," tuntasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini